
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti memberikan pujian untuk para pemain anyar yang mengikuti pemusatan latihan (TC) periode bulan ini. Sebab meski baru bergabung, mereka bisa langsung menyesuaikan diri.
Tercatat, ada tiga wajah baru yang dipanggil Bima ke TC periode bulan ini yang berlangsung di Sleman, Yogyakarta, pada 6 - 23 Desember 2020. Mereka adalah Jovan Adestya, Farhan Arif Musthofa, dan Victor Jonson Benjamin Dethan.
Dua nama pertama merupakan pemain PSS Sleman. Sedangkan nama terakhir adalah punggawa PSM Makassar.
“Pemain baru saya rasa mereka bagus ya. Bisa beradaptasi cepat dengan pemain yang lain, dari sisi fisik juga sangat mendukung," ujar Bima, disadur dari laman PSSI, Selasa (15/12).
"Semoga mereka bisa menyatukan visi mereka dengan teman-teman lain. Kemudian mereka bisa mengerti game model yang kami inginkan,” katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
TC Diikuti 26 Pemain
Untuk TC periode Desember, Bima memanggil 26 pemain. 23 nama lainnya sudah bergabung di TC sebelumnya seperti I Made Putra Kaicen, Alexandro Felix Kamuru, Marcell Januar Putra, Diandra Diaz Dewari, dan sebagainya.
Adapun, TC ini digelar untuk persiapan menghadapi Piala AFC U-16 2020. Turnamen tersebut rencananya akan digelar di Bahrain pada Maret 2021.
Di babak penyisihan, Timnas Indonesia U-16 tergabung di Grup D. Lawan-lawan yang bakal dihadapi yaitu Jepang, Arab Saudi, dan China.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
