
Bola.net - Daftar harga dan cara membeli tiket pertandingan Piala AFF U-19 2022. Tiket pertandingan Piala AFF U-19 mulai dijual pada hari ini, Kamis 30 Juni 2022, dengan harga mulai dari Rp75 ribu.
Tiket pertandingan Piala AFF U-19 2022 yang sudah dibeli adalah untuk laga pembuka Grup A. Pada laga tersebut, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Vietnam di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (2/7/2022).
Terdapat empat kategori tiket yang dijual pada Piala AFF U-19 2022. Tiket untuk Tribune Utara dan Selatan yang dijual Rp75 ribu, Tribune Timur seharga Rp80 ribu, dan Tribune Barat seharga Rp125 ribu.
Sementara itu, bagi suporter yang ingin menyaksikan pertandingan di Tribune VIP cukup membayar Rp200 ribu. Tiket pertandingan Timnas Indonesia U-19 bisa dibeli secara daring melalui Tiket.com.
Syarat Membeli Tiket Piala AFF U-19
Panitia penyelenggara pertandingan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2022 menerapkan aturan ketat untuk suporter. Penonton wajib sudah divaksin minimal dua kali.
Itu dibuktikan dengan memiliki aplikasi Peduli Lindungi yang digunakan saat akan memasuki stadion. Selain itu, para penonton juga dilarang membawa flare ke dalam area stadion.
Selain itu, anak-anak di bawah 12 tahun juga dilarang masuk ke stadion. Penonton wajib masuk dari pintu yang sesuai dengan tribune.
Daftar Harga Tiket
- Kategori Tribune Utara dan Selatan: Rp75 ribu
- Kategori Tribune Timur: Rp80 ribu
- Kategori Tribune Barat kiri-kanan: Rp125ribu
- Kategori Tribune VIP: Rp200 ribu
Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-19
- 2/7/2022 - Timnas Indonesia U-19 Vs Vietnam
- 4/7/2022 - Timnas Indonesia U-19 Vs Brunei Darussalam
- 6/7/2022 - Timnas Indonesia U-19 Vs Thailand
- 8/7/2022 - Timnas Indonesia U-19 Vs Filipina
- 10/7/2022 - Timnas Indonesia U-19 Vs Myanmar
Disadur dari Bola.com: Zulfirdaus Harahap/Wiwig Prayugi, 30 Juni 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Shin Tae-yong Surati Indra Sjafri: Pulangkan 3 Pemain Keturunan untuk Dipantau Lebih Lanjut
- Ayo Kamu Bisa! Ini Lima Alasan Timnas Indonesia U-19 Juara Piala AFF U-19 2022
- Hadapi Timnas Indonesia U-19, Pelatih Vietnam: Kami akan Mengalahkan Mereka
- Lawan Timnas Indonesia U-19 di Laga Pembuka, Vietnam Belum 100 Persen Siap
- Mengharapkan Timnas Indonesia U-19 Juara Piala AFF U-19 2022, Ini 3 Alasannya
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:01
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...