Diundang Jokowi ke Istana, Skuad Timnas Indoneia U-22 Peraih Medali Emas SEA Games 2023 Dapat Tawaran Jadi Polisi dan PNS

Bola.net - Timnas Indonesia U-22 kembali berkumpul. Skuad Garuda Muda peraih medali emas SEA Games 2023 itu mendapatkan undangan dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Senin (5/6).
Jokowi tidak hanya menghadirkan Timnas Indonesia U-22 ke Istana, tapi juga puluhan atlet Tim Indonesia yang berprestasi di berbagai cabang olahraga (cabor) SEA Games 2023 Kamboja.
Manajer Timnas Indonesia U-22, Sumardji mengatakan Marselino Ferdinan dan kawan-kawan ditawari untuk menjadi polisi hingga Pegawai Negeri Sipil (PNS) setelah merebut medali emas SEA Games 2023.
"Iya, ada beberapa pemain Timnas Indonesia U-22 yang mendapatkan tawaran menjadi polisi. Menjadi PNS juga ada. Pokoknya dari sepak bola ada," ujar Sumardji.
Terkesan dengan Cara Jokowi
Lebih lanjut, Sumardji terkesan dengan cara Jokowi memperlakukan atlet yang membawa harum nama bangsa di SEA Games 2023. COO Bhayangkara FC itu menceritakan bagaimana cara Jokowi menghargai Timnas Indonesia U-22.
"Alhamdulillah kami sangat bangga dan terharu terhadap Pak Jokowi yang begitu perhatian terhadap kami," ucap Sumardji.
"Dengan cara beliau manggil kami, ditanya dari hati ke hati pengalaman terutama di tim SEA Games 2023, juga ke depan bagaimana sepak bola yang lebih baik dan beliau peduli sekali terhadap sepak bola. Maka ini sebenernya hal yang harus kita tangkap dengan baik," katanya menambahkan.
Bonus Bukan untuk Foya-Foya
Sumardji juga menyampaikan pesan Jokowi kepada para pemain Timnas Indonesia U-22. Skuad Garuda Muda diminta untuk tidak berfoya-foya dengan uang bonus Rp367,5 juta.
"Uang bonus yang didapat jangan dihambur-hamburkan, jangan beli mobil," tutur Sumardji.
"Tapi dipakai untuk beli hal-hal yang ke depan bisa dipakai untuk masa depan," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Erick Thohir Bakal Cawe-Cawe Jika Ada Klub yang Ogah Lepas Pemain ke Timnas Indonesia
- Suporter Diminta Banjiri Manahan Ketika Timnas Indonesia U-23 Main di Kualifikasi Piala Asia U-23 20
- Program Ketum PSSI Pertebal Nyali Didukung Penuh Kapten Timnas Indonesia U-22
- Bonus Juara SEA Games 2023, Beckham Putra Persiapkan Masa Depan
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 30 Januari 2026 16:00 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 15:49 -
Bola Indonesia 30 Januari 2026 15:40 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 15:30 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 15:30 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 15:00
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 29 Januari 2026 21:22 -
tim nasional 29 Januari 2026 21:08 -
tim nasional 29 Januari 2026 20:57 -
tim nasional 29 Januari 2026 18:49 -
tim nasional 29 Januari 2026 17:55 -
tim nasional 29 Januari 2026 17:16
MOST VIEWED
- Terbongkar! Media Belanda Bocorkan Alasan Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes
- Bukan Persib Bandung, Maarten Paes Terbang ke Eropa untuk Gabung Ajax Amsterdam dengan Kontrak Hingga Juni 2029
- Jadwal Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini, Kamis 29 Januari 2026: Ditantang Kirgistan
- Jadwal Timnas Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026 Hari Ini, Selasa 27 Januari 2026: Tantang Korea Selatan
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488773/original/073782300_1769763448-IMG_6343.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488766/original/056567900_1769763033-IMG_6365.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488745/original/057417500_1769762085-lansia-hilang-operasi-sar.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488740/original/028030100_1769761661-IMG_6369.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486317/original/057482000_1769583466-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5488631/original/038129400_1769759309-20260130-airlangga-blak-blakan-perintah-langsung-prabowo-usai-ihsg-anjlok-8-persen-gara-gara-msci-d22383.jpg)
