Gelandang Petarung Persib Enggan Membuang Kesempatan di Timnas Indonesia U-23, Tiket ke Putaran Final Jadi Target

Bola.net - Gelandang Persib Bandung, Robi Darwis kembali mendapatkan panggilan memperkuat Timnas Indonesia U-23. Ia dipersiapkan untuk menjalani pemusatan latihan (TC) dan tiga laga Grup J Kualifikasi Piala Asia U-23 2026 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo.
Tiga pertandingan Timnas Indonesia U-23 di Grup J masing-masing menghadapi Laos, Makau, dan Korea Selatan. Jadwal laga itu berlangsung pada 3, 6, dan 9 September 2025.
Robi mengaku sangat bersemangat menjalani agenda bersama Timnas Indonesia U-23 kali ini. Ia menilai momen ini penting untuk menjaga dan menambah kualitas performanya.
"Saya sangat antusias menjalani agenda ini. Ini kesempatan berharga dan saya tidak ingin membuang kesempatan yang telah diberikan kepada saya," ujar Robi.
Usaha Semaksimal Mungkin
Lebih lanjut, Robi menyatakan akan berusaha semaksimal mungkin bersama rekan-rekan setim. Ia menargetkan performa terbaik di setiap pertandingan yang dijalani.
"Intinya, saya akan berusaha sebaik mungkin untuk memberikan yang terbaik," kata Robi.
Robi pun berharap bisa berkolaborasi dengan baik bersama para pemain lain. Tujuannya membawa Timnas Indonesia U-23 lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2026.
"Harapan saya pribadi ingin memberikan yang terbaik dan berkontribusi untuk tim. Semoga kami bisa lolos dari babak kualifikasi ini," imbuh Robi.
Persiapan Panjang
Persiapan Timnas Indonesia U-23 sudah berlangsung sejak akhir Agustus 2025 di Surabaya. Seluruh pemain diproyeksikan tampil maksimal pada laga-laga penting di Grup J.
Timnas Indonesia U-23 akan memulai langkahnya menghadapi Laos di laga perdana. Setelah itu Makau dan Korea Selatan siap menanti sebagai lawan berikutnya di babak kualifikasi.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Timnas Indonesia U-23 vs Laos Tayang di Mana? Cek Jadwal Siaran Langsungnya di Sini!
- Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-23 vs Laos di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026, Live di TV Apa?
- Ketika Pelatih Laos U-23 'Berbohong': Sebut Skuadnya Penuh Pemain Muda, Padahal Ada yang Punya 22 Caps Level Senior!
- Dimulai Hari Rabu Ini, Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2026
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
Jose Mourinho Kagum Newcastle Bisa Pulih Cepat Usai Ditinggal Alexander Isak
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Editorial 21 Oktober 2025 22:27
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...