
Bola.net - Timnas Uzbekistan sukses menahan imbang Timnas Australia di matchday 3 Grup B Piala Asia 2023, Selasa (23/01/2024) malam WIB.
Pertandingan ini berlangsung dengan alot. Australia dan Uzbekistan saling serang tapi sama-sama kesulitan menciptakan serangan berbahaya.
Gol Autralia dicetak oleh Martin Boyle. Sementara itu gol Uzbekistan dihasilkan Azizbek Turgunboev.
Hasil ini membuat Australia jadi pemuncak klasemen Grup B dengan raihan tujuh angka. Sementara Uzbekistan ada di posisi kedua dengan raihan lima angka. Keduanya sama-sama memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Duel Australia vs Uzbekistan
Timnas Australia mencoba mengontrol jalannya laga di awal-awal pertandingan. Mereka kemudian bisa mencetak gol cepat ke gawang Uzbekistan.
Aziz Behich sukses menggetarkan jala lawan. Namun gol ini dianulir karena Aziz lebih dahulu terperangkap jebakan offside.
Jelang laga babak pertama berakhir, Australia mendapat hadiah penalti karena Odiljon Xamrobekov melakukan handball. Keputusan itu diraih setelah wasit melihat tayangan ulang dari VAR. Pada menit 45+1', Martin Boyle sukses mengeksekusi hadiah dari titik 12 pas tersebut.
Gol ini jadi penutup laga babak pertama. Di babak kedua Uzbekistan langsung tancap gas.
Mereka sempat mencetak gol, tapi wasit kemudian menganulirnya karena sebelumnya sudah ada pemain dalam posisi offside.
Uzbekistan akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-78. Tandukan Azizbek Turgunboev sukses menjebol gawang Mathew Ryan.
Pada akhirnya skor ini bertahan sampai laga berakhir. Australia 1-1 Uzbekistan.
Susunan Pemain
Australia: Mathew Ryan; Nathaniel Atkinson, Harry Souttar, Kye Rowles, Aziz Behich, Riley McGree, Keanu Baccus, Jackson Irvine, Martin Boyle, Kusini Yengi, Jordan Bos
Pelatih: Graham Arnold
Uzbekistan: Utkir Yusupov; Zafarmurod Abdurahmatov, Abdulla Abdullaev, Umar Eshmurodov, Rustamjon Ashurmatov, Farrukh Sayfiev, Oston Urunov, Otabek Shukurov, Odiljon Hamrobekov, Khojimat Erkinov, Abbosbek Fayzullaev
Pelatih: Srecko Katanec
Baca Juga:
- Hasil Piala Asia 2023: Bekuk India, Suriah Jaga Asa ke Babak 16 Besar
- Jepang vs Indonesia, Justin Hubner Waspadai Kaoru Mitoma
- Meski Sulit, Shin Tae-yong Pastikan Timnas Indonesia Bidik Hasil Terbaik Kontra Jepang
- Indonesia Sudah Kantongi Kelemahan Jepang, Optimis Raih Hasil Positif nih?
- Masuk Jajaran 11 Pemain Terbaik Matchday 2 Piala Asia 2023, Hubner: Berkat Tim
- Head to Head Timnas Indonesia vs Jepang: Skuad Garuda 5 Kali Menang, tetapi...
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Piala Asia 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 16 November 2025 01:16Hasil Brasil vs Senegal: Estevao dan Casemiro Bawa Selecao Raih Kemenangan di London
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 16 November 2025 01:16 -
Otomotif 15 November 2025 23:57 -
Bola Indonesia 15 November 2025 23:37 -
Otomotif 15 November 2025 23:16 -
Piala Dunia 15 November 2025 23:09 -
Bola Indonesia 15 November 2025 22:26
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 15 November 2025 22:12 -
tim nasional 15 November 2025 22:00 -
tim nasional 15 November 2025 21:57 -
tim nasional 15 November 2025 21:07 -
tim nasional 15 November 2025 21:05 -
tim nasional 15 November 2025 15:01
MOST VIEWED
- Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
- Profil dan Prestasi Heimir Hallgrimsson, Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia: Bikin Kejutan Besar di Euro 2016 dan Piala Dunia 2018
- Membandingkan Prestasi Bojan Hodak dan Timur Kapadze: Siapa Paling Cocok untuk Latih Timnas Indonesia?
- Resmi: Timnas Indonesia U-17 Gagal Lolos ke Babak 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5409677/original/055060200_1762868297-1001160294.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413908/original/039066900_1763210854-1000760793.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413903/original/090194400_1763209758-1000558829.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413899/original/090051800_1763208030-Jenazah_Korban_Longsor_Cibeunying_2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5405920/original/095568200_1762504083-Situasi_SMAN_72_Jakarta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413860/original/017826100_1763205048-WhatsApp_Image_2025-11-15_at_17.44.52.jpeg)

