
Bola.net - Kabar mengejutkan datang dari sepak bola Vietnam jelang perhelatan Piala AFF 2020. Pasalnya, pelatih kepala Park Hang-seo dikabarkan memikirkan opsi untuk mundur dari posisinya di Timnas Vietnam.
Park Hang-seo telah bertugas sebagai pelatih Timnas Vietnam (senior dan U-23) sejak 2017 lalu. Di bawah kendali pelatih asal Korea Selatan itu, Vietnam menjadi kekuatan penting sepak bola Asia Tenggara.
Vietnam juga mampu berbicara banyak pada level Asia, terutama pada level U-23. Pada Piala Asia U-23 2018 lalu, Vietnam mampu melaju ke babak final. Namun, mereka kalah dari Uzbekistan dengan skor 2-1 dan gagal juara.
Hasil Buruk di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Media asal Vietnam, Thethao 247, menulis kabar yang cukup mengejutkan. Mereka menyebut Park Hang-seo mungkin memikirkan kesempatan untuk mundur dari posisinya lantaran hasil buruk pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
"Pelatih Park Hang Seo sedang melalui apa yang bisa disebut sebagai hari-hari 'paling menyedihkan' selama bertahun-tahun di Vietnam. Dia tidak pernah merasa 'tidak berdaya' seperti sekarang," tulis Thethao 247.
Vietnam tidak mampu bicara banyak di Grup B. Vietnam gagal mendapat satu pun poin dari enam laga yang dimainkan. Vietnam terpuruk di dasar klasemen dengan mencetak empat gol dan kebobolan 12 gol.
Lawan-lawan yang dihadapi Vietnam memang punya level lebih tinggi. Mereka berada di grup yang sama dengan Arab Saudi, Jepang, Australia, Oman, dan China.
Tanda-tanda Bakal Mundur
Vietnam kalah dengan skor 1-0 dari Arab Saudi pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2021 zona Asia, Selasa (17/11/2021) malam WIB. Pada laga ini, Park Hang-seo diklaim menunjukkan sikap yang tidak seperti biasanya.
FT | 🇻🇳 Vietnam 0-1 Saudi Arabia 🇸🇦
— #AsianCup2023 (@afcasiancup) November 16, 2021
⛰️ The view from the 🔝 of Group B remains unchanged as Saudi Arabia get back to winning ways!
#AsianQualifiers | #VIEvKSA pic.twitter.com/fvPTVATGjW
Park Hang-seo tampak sangat sering berdoa ketika laga berjalan. Raut wajahnya tidak seperti biasanya. Selain itu, pelatih 62 tahun itu juga terdiam untuk waktu yang cukup lama begitu laga usai.
"Semua orang mengerti bahwa tanda-tanda stres terlihat dari cara yang ditunjukkan Pelatih Park ketika timnas Vietnam bermain. Senyum memudar dan digantikan oleh gelengan kepala tak berdaya," tulis Thetaho 247.
Pengakuan Mantan Asisten

Thethao 247 lantas mendapat keterangan dari mantan asisten Park Hang-seo yang tidak disebutkan namanya. Menurut sang sumber, Park Hang-seo sebenarnya punya keinginan untuk mundur dari posisinya menyusul hasil buruk yang didapat.
"Saya pernah mendengar tentang Pelatih Park berpikir untuk meninggalkan Vietnam. Namun, itu hanya kepercayaan sekilas antara dia dan teman-temannya dan belum muncul di depan media," kata sang sumber.
Baru Saja Perpanjang Kontrak
Situasi yang dialami Park Hang-seo kini cukup kontras dengan yang terjadi awal bulan ini. Park Hang-seo baru saja mendapatkan kontrak baru dari VFF dan dipercaya untuk menjadi pelatih hingga 2023 nanti.
Park Hang-seo dibebaskan dari tugas sebagai pelatih Vietnam U-23 usai Sea Games ke-31 agar lebih fokus pada tim senior. Paling dekat, Park Hang-seo diharapkan bisa membawa Vietnam mempertahankan gelar juara Piala AFF akhir tahun ini.
Sumber: Thetaho 247
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Dipecundangi Afghanistan, Shin Tae-yong Soroti Kualitas Passing Timnas Indonesia
- Tonton Lagi Serunya Duel Timnas Indonesia vs Afghanistan yuk!
- Ketatnya Aturan Peliputan Piala AFF 2020 di Singapura
- Bagaimana Performa Pemain Timnas Indonesia yang Berkarier di Luar Negeri Saat Melawan Afghanistan?
- Sederet Alasan Timnas Indonesia Bisa Kalah di Laga Uji Coba Jelang Piala AFF 2020
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

