
Bola.net - - Para penggawa Timnas Islandia sudah tiba di Indonesia pada hari Minggu (7/1) kemarin. Kesan pertama bagi pemain Islandia setelah tiba adalah sulit bernapas.
Hal itu karena perbedaan cuaca antara di Islandia dan di Indonesia. Di Islandia, cuaca panas paling ekstrem tak pernah melebihi 20 derajat. Sementara di Indonesia, suhu rata-rata antara 28 hingga 30 derajat.
"Sedangkan di Indonesia cuaca antara 28-30 derajat, jadi di sini sangat panas dan sangat lembab untuk kami," ucap Sebastian Boxleitner seperti dikutip BolaSport.
"Untuk bernapas di udara seperti ini sedikit menjadi masalah sekarang, karena rasanya sangat tebal dan berat bagi kami," jelasnya.
Setelah menempuh perjalanan panjang sejak Jumat (5/1) dari Islandia melalui Denmark, transit Bangkok, dan kemudian transit Jakarta, tim nasional Islandia tiba di Yogyakarta, Minggu petang (7/1). Selamat datang di Indonesia, @footballiceland!#PSSI pic.twitter.com/1JLroqQYf8
— PSSI - FAI (@pssi__fai) January 7, 2018
Tim berjuluk Our Boys tersebut gagal menjalani laga perdananya pada hari Senin (8/1) ini. Rencananya, Islandia baru akan menjalani laga perdana pada hari Selasa (9/1). Untuk mengisi waktu luang, mereka dilaporkan akan mengunjungi candi Prambanan.
Kontestan Piala Dunia 2018 tersebut nantinya akan menjajal kekuatan Timnas Indonesia Selection kemudian bertemu dengan Timnas Indonesia di Stadion Gelor Bung Karno pada 14 Januari mendatang.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
tim nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
MOST VIEWED
- Update dari Sumardji soal Pelatih Baru Timnas Indonesia: Rumor Louis van Gaal Kemungkinan Tidak Benar
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Karier Mees Hilgers di FC Twente Tamat: Tolak Kontrak Baru, Tak Akan Dimainkan, Diputuskan di Bursa Transfer Musim Dingin
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...