
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 meraih kemenangan dengan skor 9-0 saat berjumpa Chinese Taipei di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Namun, jika dibanding dengan hasil yang terjadi di grup lain, kemenangan Garuda Muda bukan yang terbesar.
Indonesia bisa dibilang tidak mendapat perlawanan berarti saat berjumpa Chinese Taipei di Stadion Manahan, Sabtu (9/9/2023) malam WIB. Tim racikan Shin Tae-yong bahkan sudah memimpin ketika laga berjalan dua menit.
Marselino Ferdinand mencetak dua gol bagi Timnas Indonesia. Sedangkan, tujuh gol lainnya dibagi rata oleh Ramadhan Sananta, Rafael Struick, Witan Sulaeman, Elkan Baggott, Hokky Caraka, dan Pratama Arhan.
Hasil ini membuat Indonesia berada di puncak klasemen Grup K dengan tiga poin, unggul selisih gol dari Turkmenistan. Yuk simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Bukan Kemenangan Terbesar
Menang dengan skor 9-0 tentu menjadi momen yang spesial bagi Indonesia U-23. Ini adalah kemenangan dengan skor yang sangat telak. Garuda Muda bermain sangat dominan sejak menit awal.
Hanya saja, Indonesia bukan satu-satunya negara yang meraih kemenangan telak di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 ini.
Beberapa negara lain juga menang dengan skor telak. Di Grup I, Australia menang dengan skor 7-1 saat berjumpa Laos. Lalu, ada Uzbekistan yang menang 8-1 atas Afghanistan pada laga Grup E.
Sementara, kemenangan dengan skor paling besar, sejauh ini dipegang Irak. Saat berjumpa Makao pada matchday pertama Grup F, Irak meraih kemenangan dengan skor sangat telak yakni 13-0.
Indonesia Dibanding Negara ASEAN

Sejauh ini, hanya Irak yang meraih skor kemenangan lebih besar dibanding Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Terlepas dari lawan yang dihadapi, Garuda Muda unggul dari negara-negera lain di kawasan ASEAN. Kemenangan terbesar yang diraih Thailand sejauh ini adalah 5-0 saat berjumpa Filipina.
Malaysia menang dengan skor 4-0 saat berjumpa Filipina. Sementara, berjumpa tim lemah Guam, Vietnam meraih kemenangan dengan skor 6-0. Jadi, belum ada tim ASEAN yang punya kemenangan lebih besar daripada Indonesia.
Laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 dengan Skor Besar
Grup A
Yordania 9-0 Brunai Darussalam
Grup C
Vietnam 6-0 Guam
Grup D
Jepang 6-0 Pakistan
Grup E
Uzbekistan 8-1 Afghanistan
Afghanistan 0-4 Iran
Grup F
Irak 13-0 Makao
Kuwait 4-0 Timor Leste
Grup H
Thailand 5-0 Filipina
Fipilina 0-4 Malaysia
Grup I
Los 1-7 Australia
Grup K
Indonesia 9-0 Chinese Taipei
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Hasil Lengkap dan Klasemen Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
- Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Chinese Taipei U-23: Skor 9-0
- Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia U-23 2024: Mudah, Imbang Lawan Turkmenistan!
- Timnas Indonesia U-23 Coret 4 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Termasuk Beckham Putra
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
