
Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, atau yang akrab disapa Iwan Bule, meminta para pemain Timnas Indonesia U-19 untuk tak menyia-nyiakan kesempatan beruji coba di Spanyol. Apalagi, lawan-lawan yang dihadapi semuanya berkualitas.
Total, ada lima laga uji coba yang akan dijalani skuad Garuda Muda di Spanyol. Lawan-lawannya yaitu Gimnastic Tarragona, Lleida Esportiu, Sabadell U-19, Gimnastica Ceuta U-19, dan Arab Saudi U-19.
"Timnas Indonesia U-19 akan melawan sejumlah klub di Spanyol dan tim Arab Saudi. Tentu ini lawan-lawan yang bagus dan kuat bagi Timnas Indonesia U-19," ujar Iwan Bule, disadur dari laman PSSI.
“Kami harap dimanfaatkan dengan baik oleh pemain," katanya menambahkan.
Iwan Bule juga meminta Bagas Kaffa dan kawan-kawan untuk serius berlatih di Spanyol. Dengan begitu, Timnas Indonesia U-19 bisa berbicara banyak di Piala AFC U-19 2020 yang akan berlangsung di Uzbekistan pada Maret 2021.
"Pemain Timnas Indonesia U-19 harus bekerja keras dan terus bersemangat demi torehan positif di Piala AFC U-19," ucap mantan Kapolda DKI Jakarta ini.
Adapun, pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-19 di Spanyol akan berlangsung selama satu bulan lebih. Skuad Garuda Muda dijadwalkan kembali ke Tanah Air pada 31 Januari 2021.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Jadwal Lengkap Uji Coba Timnas Indonesia U-19 di Spanyol

3 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastic Tarragona
Stadion: Gimnastic Tarragona Stadium
Kick Off: 12.00 Waktu Setempat.
5 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Lleida Esportiu U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
Kick Off: 12.00 Waktu Setempat.
11 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Sabadell U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
Kick Off: 18.00 Waktu Setempat.
20 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Gimnastica Ceuta U-19
Stadion: Field CE Futbol Salou
Kick Off: Belum Ditentukan.
27 Januari 2021
Timnas Indonesia U-19 Vs Arab Saudi U-19
Stadion: Stadium of CE Futbol Salou
Kick Off: Belum Ditentukan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Kaleidoskop 2020 Timnas Indonesia U-19 dan Senior: Tahun Hampa Shin Tae-yong
- Timnas Indonesia U-19 Akan Lakoni 5 Laga Uji Coba di Spanyol, Berikut Jadwal Lengkapnya
- Wejangan Bos Borneo FC untuk 4 Pemain yang Ikut TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol
- PSSI Usulkan TC Jangka Panjang untuk Piala Dunia U-20, Menpora Beri Gambaran Pahit
- Menpora Sebut PSSI Usulkan TC Jangka Panjang untuk Piala Dunia U-20 2023
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:07 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:00 -
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
