
Bola.net - - Tim nasional (timnas) Indonesia akan menghadapi laga hidup mati melawan Singapura. Pertandingan melawan The Lions bakal menjadi penentu peluang skuat Merah Putih melaju ke babak semifinal Piala AFF 2016.
Laga antara Indonesia kontra Singapura merupakan pertandingan terakhir grup A Piala AFF 2016. Kedua tim akan bentrok di Rizal Memorial Stadium, Filipina, Jumat malam ini.
Pelatih timnas Indonesia, Alfred Riedl memprediksi, laga malam nanti akan menguras emosional pemain dengan tensi panas hampir di sepanjang pertandingan. Oleh sebab itu, dia mewanti-wanti Boaz Solossa dan kawan-kawan untuk tetap bermain santai.
"Saya meminta pemain untuk tidak tegang dan tidak bereaksi terhadap provokasi," ujar Riedl usai sesi latihan di Rizal Memorial Stadium, Filipina, Kamis (24/11) malam kemarin.
Lebih jauh, Riedl berharap anak asuhnya bisa menerobos pertahanan Singapura. Meskipun tim besutan V. Sundramoorthy itu disebutnya mengandalkan skema parkir bus dan counter attack.
"Saya berharap bisa membongkar pertahanan mereka. Saya akan mencoba yang terbaik dan semoga kami bisa mencetak dua atau tiga gol," tutupnya(fit/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 29 Desember 2025 16:56Jay Idzes Dapat Pujian Usai Antarkan Sassuolo Imbangi Bologna di Liga Italia
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 1 Januari 2026 17:48 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 17:30 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 17:19 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 17:08 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 16:59 -
Liga Inggris 1 Januari 2026 16:52
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 31 Desember 2025 09:26 -
tim nasional 30 Desember 2025 11:34 -
tim nasional 30 Desember 2025 10:44 -
tim nasional 30 Desember 2025 10:12 -
tim nasional 29 Desember 2025 18:20 -
tim nasional 29 Desember 2025 16:56
MOST VIEWED
- Timnas Futsal Indonesia Juara Piala AFF U-16: Dramatis, Tekuk Thailand 4-3 di Final!
- John Herdman Segera Melatih Timnas Indonesia, Erick Thohir Tidak Ikut Campur: Exco Punya Kebebasan Memberikan Pandangan
- Jay Idzes Dapat Pujian Usai Antarkan Sassuolo Imbangi Bologna di Liga Italia
- Benarkah John Herdman Digaji Rp8 Miliar Setahun untuk Melatih Timnas Indonesia? Zainudin Amali Kasih Jawaban Nih!
HIGHLIGHT
- 3 Pemain Terbaik Dunia Versi Luka Modric: Lamine Y...
- 5 Pemain yang Bisa Dibidik Liverpool di Januari Ji...
- Salah hingga Drogba, 7 Pemain Terhebat yang Tak Pe...
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460683/original/018443100_1767263893-IMG_6185.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460682/original/060792700_1767263874-ATK_Bolanet_EPL_2026_Leeds_United_vs_Man_United.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460635/original/004459300_1767261314-Didik_Supriyanto__Ketua_Dewan_Pembina_Perludem.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460613/original/045047900_1767259595-Presiden_Prabowo_satu_mobil_dengan_Gubernur_Aceh_Mualem.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2815400/original/052671400_1558764427-Dekorasi-Maroco6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5460363/original/016588300_1767247502-Screenshot_2026-01-01_123702.png)
