
Bola.net - Marselino Ferdinan diberikan waktu bermain pada laga pramusim keempat KMSK Deinze. Namun, dirinya tidak sanggup mengubah hasil akhir pertandingan.
Deinze akhirnya harus puas bermain imbang tanpa gol alias 0-0 melawan klub divisi kedua Liga Prancis, Valenciennes secara tertutup, Rabu (26/3/2023) WIB.
Sebagian besar pemain utama Deinze bermain sejak menit awal, seperti Alessio Staelens, Gaetan Hendrickx, hingga Jellert van Landschoot.
Kekuatan utama Deinze ternyata sukses diimbangi Valenciennes sepanjang 45 menit pertama. Tidak ada satu gol pun yang tercipta.
Marselino Masuk di Babak Kedua
Deinze tidak melakukan perubahan sama sekali saat memasuki babak kedua. Sementara Valenciennes mengganti langsung sepuluh pemainnya.
Perubahan taktikal di kubu Deinze baru terjadi di menit ke-72. Marselino akhirnya dimasukkan menggantikan Lennar Mertens, penyerang tengah berusia 29 tahun.
Marselino dimasukkan bersama tiga orang pemain lainnya. Masuknya pemain timnas Indonesia tersebut ternyata juga belum sanggup mengubah hasil akhir pertandingan.
Hingga laga bubar, Deinze dan Valenciennes harus puas bermain imbang tanpa gol selama 90 menit.
Rekap Penampilan Marselino di Pramusim

Laga tersebut akan jadi laga pramusim terakhir Deinze di pramusim. Selanjutnya, mereka langsung bersiap menghadapi Patro pada Pekan ke-1 Liga Belgia 2023/2024 (13/8/2023).
Marselino sejatinya tampil cukup impresif sepanjang pramusim. Sebagai pemain yang baru berusia 18 tahun, ia mampu berkontribusi langsung untuk tim.
Marselino mencatatkan dua gol dan satu assist dari empat laga pramusim yang dijalaninya. Dengan catatan, dia tidak pernah bermain sebagai starter.
Dua gol itu dicetaknya ke gawang FC Groningen. Sementara satu umpan gol dibukukannya saat melawan Winkel Sport.
Hasil Lengkap Laga Pramusim KMSK Deinze
15 Juli 2023 | KMSK Deinze 2-5 FC Groningen
19 Juli 2023 | KMSK Deinze 2-0 FC Emmen
22 Juli 2023 | KMSK Deinze 1-1 Winkel Sport
26 Juli 2023 | KMSK Deinze 0-0 Valenciennes
Baca Juga:
- Ujian Shin Tae-yong nih, 5 Pemain Timnas Indonesia Ini Terancam Absen di Piala AFF U-23 2023
- Termasuk Marselino Ferdinan, Ini 5 Alumnus SEA Games 2023 yang Bisa Jadi Andalan Indonesia di Piala
- Media Malaysia Tak Sungkan Puji Marselino Ferdinan Usai Cetak 2 Gol Bareng KMSK Deinze
- Ciamik cak! KMSK Deinze Hadapi Groningen, Marselino Ferdinan Bikin Dua Gol!
- Musim Baru di KMSK Deinze, Marselino Ferdinan: Kami Memiliki Skuad yang Lebih Baik
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
