
Bola.net - Egy Maulana Vikri baru saja berpisah dengan klub Slovakia, Zlate Moravce. Sampai saat ini, pemain berusia 22 tahun tersebut belum diketahui akan melanjutkan karier bersama klub mana.
Menurut data dari Transfermarkt, kontrak Egy di klub liga level tertinggi Slovakia itu sebenarnya baru akan berakhir pada Mei 2023. Namun, Zlate Moravce dan Egy ingin mengakhiri kontrak lebih cepat.
Padahal, Egy Maulana Vikri baru bergabung dengan klub tersebut pada Agustus 2022. Eks pemain Lechia Gdansk ini pun hanya bermain enam kali di Fortuna Liga Slovakia musim ini.
Kemudian timbul pertanyaan mengenai kelanjutan karier Egy di level klub. Kemana pemain berusia 22 tahun ini akan melanjutkan kariernya? Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Fokus Timnas Indonesia
Ditemui Bola.com usai sesi latihan bersama Timnas Indonesia di Training Ground Bali United pada Jumat sore (16/12/2022), Egy belum mau berkomentar apapun terkait masa depannya.
"Nanti ya, ini dulu (Timnas Indonesia)," terangnya singkat.
Egy Maulana Vikri memang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia senior. Skuad Garuda akan berlaga di Piala AFF 2022.
Namun, Egy belum pasti masuk ke skuad final Timnas Indonesia. Shin Tae-yong baru akan mengumumkan 23 nama yang akan dibawa ke Piala AFF 2022 pada Minggu (18/12/2022).
Egy Bakal Gabung Klub BRI Liga 1?

Egy Maulana Vikri memiliki karier yang menarik. Di level senior, pemain kelahiran Medan, Sumatera Utara itu belum pernah bermain di Liga Indonesia, tepatnya BRI Liga 1.
Lechia Gdanks dari Polandia adalah klub profesional pertama Egy. Ia kemudian melanjutkan karier di FK Senica dan Zlate Moravce.
Belum lama ini beberapa klub BRI Liga 1 sempat disebut-sebut tertarik memulangkan Egy Maulana Vikri. Sebut saja Dewa United dan Persib Bandung.
Selain kembali ke Tanah Air, Egy Maulana Vikri sebenarnya bisa tetap berkarier di luar negeri. Misalnya mencoba peruntungan di Asia Timur.
Disadur dari Bola.com: Hery Kurniawan/Hendry Wibowo, 17 Desember 2022
Klasemen BRI Liga 1
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

