
Bola.net - Nova Arianto angkat bicara soal tantangan terbesar yang harus dihadapinya sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-16. Pelatih berusia 45 tahun tersebut mengaku tak ada bank data pemain U-16. Sementara, mereka tak punya waktu banyak untuk bisa menyeleksi pemain.
"Yang pasti, tim U-16 ini generasi baru pemain timnas untuk ke depannya. Karena, kalau di tim U-23, kita bisa punya data pemain dari U-20. Kalau U-20 dari U-17. Namun, kalau U-16 memang generasi baru," kata Nova, Senin (19/02).
"Kendalanya, kita tidak punya waktu panjang untuk melakukan seleksi. Jadi, siapa yang datang hari ini atau gelombang 1,2,3 itu adalah pemain rekomendasi dari Piala Soeratin dan kebetulan kita punya talent scouting di EPA juga kita minta masukan Coach Shin Tae-yong," sambungnya.
Nova sendiri sudah memimpin pemusatan latihan dan seleksi tim Indonesia U-16. Tim tersebut dipersiapkan untuk menghadapi ajang Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala Asia U-17.
Persiapan Indonesia U-16 sendiri sudah dimulai pada Senin (19/02) ini. Tim Indonesia U-16 sudah melakoni pemusatan latihan tahap pertama. Ada 32 pemain yang dipanggil dalam agenda yang akan berlangsung sampai Rabu (21/02) lusa.
Menurut Nova, pemusatan latihan dan seleksi ini merupakan gelombang pertama dari tiga gelombang yang direncanakan pada tahap pertama. Rencananya, dalam tiap gelombang, ia akan memanggil 32 pemain.
"Jadi, total pada tahap pertama ini ada 100 orang, sumbernya ada dari Liga Top Skor, Piala Soeratin dan tim EPA yang tidak lolos di Delapan Besar, termasuk rekomendasi dari pelatih-pelatih, akademi dan sekolah sepak bola," papar pelatih berusia 45 tahun tersebut.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Buka Peluang Ambil Diaspora
Selain dari sumber-sumber tersebut, menurut Nova, pihaknya tak menutup kehadiran pemain dari sumber lain, termasuk diaspora. Menurutnya, peluang pemain diaspora untuk memperkuat tim Indonesia U-16 sangat terbuka.
"Kemungkinan itu selalu ada. Saya bilang untuk menjadi pemain timnas adalah hak dan kewajiban. Haknya adalah untuk semua pemain Indonesia yang punya paspor Indonesia, mereka punya hak itu," kata Nova.
"Kewajibannya, kalau dipanggil, mereka wajib membela timnas dan peluang itu besar. Kami sedang mencari data yang ada, tapi pastinya harus punya paspor Indonesia," sambungnya.
(Dendy Gandakusumah/Bola.net)
Jangan lewatkan!
- Demi Regenerasi Kepelatihan di PSSI, Nova Arianto Didapuk jadi Pelatih Indonesia U-16
- Profil Ilias Alhaft, Calon Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia
- Usai Cetak Sejarah di Piala Asia 2023, Shin Tae-yong Berharap Pemain Timnas Indonesia Lebih Sering Tampil di Klub
- Triple Job! Tangani Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto Tetap Jabat Asisten Pelatih Tim Senior dan U-23
- Jatuh Bangun Elkan Baggott di Bristol Rovers: Dimainkan Cuma 28 Menit, Bangkit dan Bikin Assist, Dipuji Pelatih
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
