Pelatih Laos Punya Jurus untuk Menangkis Lemparan Jauh Pratama Arhan: Atur Pemain layaknya Sepak Pojok

Bola.net - Pelatih Laos, Ha Hyeok-jun, punya jurus untuk menangkis lemparan jauh bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan. Ia akan mengatur pemainnya layaknya sepak pojok.
Laos bakal menghadapi Timnas Indonesia dalam lanjutan Grup B Piala AFF 2024. Pertandingan itu bakal dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, pada hari Kamis (12/12).
Lemparan ke dalam Arhan terbukti ampuh di Piala AFF 2024. Myanmar kebobolan satu-satunya gol dari Timnas Indonesia imbas senjata mematikan dari pemain berumur 22 tahun itu.
"Tentang lemparan jauh Arhan, lemparan jauh dari Indonesia adalah salah satu senjata besar yang mereka miliki," ujar Ha Hyeok-jun kepada wartawan.
Strategi Laos

Lemparan ke dalam Arhan kerap memancing kemelut di depan gawang dan kotak penalti lawan. Biasanya, pemain-pemain tinggi Timnas Indonesia telah bersiap untuk menyambut.
Namun, ada pula pemain-pemain Timnas Indonesia yang berancang-ancang untuk menerima bola mentah hasil dari lemparan ke dalam yang bisa disambar, seperti Asnawi Mangkualam saat melawan Myanmar.
"Cara kami bersiap, kami tidak menganggap itu adalah lemparan jauh, tetapi kami mengatur pemain ketika menghadapi itu layaknya menghadapi sepak pojok," imbuh Ha Hyeok-jun.
Laos terancam menjadi bulan-bulanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Sebelumnya, Laos babak belur saat dibantai Vietnam 1-4 walau bermain di kandang.
Dalam klasemen Grup B Piala AFF 2024, Timnas Indonesia bertengger di posisi kedua. Skuad Garuda mengoleksi tiga poin dari satu pertandingan, sama seperti Vietnam di ranking pertama.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs Laos: Kesempatan Shin Tae-yong Lakukan Rotasi
- Spesial 12-12, Persis Solo Main Lawan Arema dan Timnas Indonesia Tampil di Stadion Manahan!
- Jadwal Siaran Langsung Piala AFF 2024 di RCTI, GTV, dan iNews Hari Ini, Kamis 12 Desember 2024
- Piala AFF 2024: Shin Tae-yong bakal Rotasi Pemain Timnas Indonesia untuk Menghadapi Laos, Siapa yang Dimainkan dan Dicadangkan?
- Jadwal Timnas Indonesia vs Laos 12 Desember 2024, Siaran Langsung RCTI dan GTV
- Pengakuan Jujur Shin Tae-yong: Pemain Timnas Indonesia Kelelahan jelang Melawan Laos
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 11 Januari 2026 02:45 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 02:00 -
Liga Inggris 11 Januari 2026 01:49 -
Bola Dunia Lainnya 11 Januari 2026 01:30 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 00:10 -
Liga Inggris 10 Januari 2026 23:59
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 10 Januari 2026 18:23 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:35 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:25 -
tim nasional 10 Januari 2026 01:15 -
tim nasional 10 Januari 2026 00:47 -
tim nasional 9 Januari 2026 20:16
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
- Jamie Vardy Bersinar Tapi Emil Audero Kecolongan 2 Kali, Cremonese Ditahan Imbang Cagliari
- John Herdman Sudah Pilih Asisten Lokal Timnas Indonesia? Begini Komentar Sumardji
- Daftar Pemain yang Sempat Terpinggirkan dan Pantas Kembali ke Timnas Indonesia Era John Herdman: Selain Elkan Baggott, Siapa Lagi?
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469153/original/002103800_1768069171-Juara_D_Academy_7_Tasya.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4565133/original/042559100_1693974529-Screenshot_20230906_103932_WhatsApp.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469147/original/050846600_1768066223-Rakernas_PDIP__2_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469146/original/021352500_1768065797-Kampung_mati_akibat_banjir_bandang_di_Tapanuli_Selatan.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469145/original/035029800_1768065250-Gempa_Bali.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469123/original/055074300_1768062401-Gempa_guncang_Talaud_Sulut.png)
