
Bola.net - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Filipina dalam lanjutan babak penyisihan Grup A SEA Games 2022. Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Vietnam, Jumat (13/5), mulai pukul 16.00 WIB.
Jelang laga tersebut, menarik untuk diketahui rekor pertemuan Timnas Indonesia U-23 versus Filipina di SEA Games. Setidaknya dalam 30 tahun terakhir, atau edisi 1991, ketika pasukan Merah-Putih meraih medali emas di Manila.
Berdasarkan data yang dikumpulkan Bola.net dari berbagai sumber, Timnas Indonesia U-23 dan Filipina sudah bertemu sebanyak lima kali dalam 30 tahun terakhir penyelenggaraan SEA Games. Pesta olahraga Asia Tenggara itu sendiri digelar sejak 1959.
Berikut ulasan dari lima pertemuan Timnas Indonesia U-23 versus Filipina dalam 30 tahun terakhir di SEA Games. Siapa paling sering menang?
SEA Games 1991
Filipina menjadi tuan rumah penyelenggaraan SEA Games 1991. Cabang olahraga (cabor) sepak bola digelar di Rizal Memorial Stadium.
Saat babak penyisihan, Timnas Indonesia U-23 satu tempat dengan Filipina di Grup B. Perjumpaan kedua negara berlangsung pada 30 November 1991, dan berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan pasukan Merah-Putih.
Gol Timnas Indonesia U-23 diciptakan oleh Ferryl Raymond Hattu pada menit ke-67 dari titik penalti dan Rochy Putiray (87'). Sementara gol tunggal Filipina tercipta via Rolando (17').
SEA Games 1993
Timnas Indonesia U-23 dan Filipina kembali bertemu di SEA Games edisi berikutnya. Keduanya juga berada dalam satu grup di babak penyisihan.
Bermain di Grup B, pasukan Merah-Putih dan Filipina bentrok pada 15 Juni 1993 di National Stadium. Dalam pertandingan tersebut, Timnas Indonesia U-23 menang 3-1.
Gol Timnas Indonesia U-23 dihasilkan lewat bunuh diri Marlon Maro (21'), Hanafing (41' pen), dan Hamus pada menit 90+7. Sedangkan gol Filipina dibuat oleh De Rosario (85').
SEA Games 1997
Timnas Indonesia U-23 bermain sebagai tuan rumah di SEA Games 1997. Skuad Garuda Muda dipertemukan lagi dengan Filipina di babak penyisihan grup.
Pertandingan Timnas Indonesia U-23 versus Filipina dalam fase Grup A berlangsung pada 12 Oktober 1997 di Stadion Utama Senayan. Ketika itu, pasukan Merah-Putih menang 2-0.
Dua gol kemenangan Timnas Indonesia U-23 dicetak oleh Uston Nawawi dan Kurniawan D.Y. Di akhir penyisihan grup, Skuad Garuda Muda tampil sebagai pemuncak klasemen dan lolos ke babak semifinal.
SEA Games 2015
Bertahun-tahun tidak bertemu di SEA Games, Timnas Indonesia U-23 dan Filipina akhirnya jumpa lagi saat edisi 2015 di Singapura. Hasilnya, pasukan Merah-Putih menang 2-0.
Kemenangan ini didapat dalam babak penyisihan Grup A. Dua gol kemenangan Timnas Indonesia U-23 diborong oleh Evan Dimas pada menit keempat dan 13.
Kala itu, pertandingan berlangsung di Jalan Besar Stadium, pada 9 Juni 2015. Kemenangan itu turut mengantarkan Timnas Indonesia U-23 ke babak semifinal.
SEA Games 2017
Bertepatan dengan HUT RI, Timnas Indonesia U-23 bertemu Filipina di babak penyisihan Grup B SEA Games 2017. Laga berlangsung di Shah Alam Stadium, Malaysia.
Dalam pertandingan itu, Timnas Indonesia U-23 menang 3-0. Gol-gol kemenangan pasukan Merah-Putih dibuat oleh Septian David Maulana pada menit keenam, Muhammad Hargianto (45'+1), dan Saddil Ramdani (58').
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 13:41
Puja-puji Harry Maguire untuk Senne Lammens: Masa Depannya di MU Cerah!
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 13:19
Catatkan Kemenangan Bersejarah atas Liverpool, Ruben Amorim Pilih Tetap Membumi
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 12:16
Striker Haus Gol Manchester United itu Bernama Harry Maguire!
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Oktober 2025 14:15
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 13:46
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 13:41
-
Otomotif 20 Oktober 2025 13:33
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 13:31
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 13:27
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Oktober 2025 10:25
-
tim nasional 20 Oktober 2025 10:21
-
tim nasional 19 Oktober 2025 14:27
-
tim nasional 19 Oktober 2025 03:46
-
tim nasional 18 Oktober 2025 12:32
-
tim nasional 18 Oktober 2025 08:39
MOST VIEWED
- Kata-Kata Patrick Kluivert Usai Lengser Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Pelatih Asal Belanda Kesulitan di Indonesia? Ini Pengakuan Pelatih Bali United
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
- Usai Berpisah Dengan Patrick Kluivert, Pemerintah Minta PSSI Segera Cari Pelatih Baru Untuk Timnas Indonesia
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...