Rizky Ridho Enggak Ada Capeknya, Tunjukkan Profesionalitas dengan Langsung Latihan Bareng Persija Sehari usai Tampil Garang di Timnas Indonesia

Bola.net - Rizky Ridho menjunjung tinggi profesionalitas. Hanya sehari setelah tampil garang di Timnas Indonesia, ia telah bergabung dengan latihan Persija Jakarta.
Bersama pemain Timnas Indonesia lainnya yang juga berasal dari Persija, Muhammad Ferarri, Ridho mengikuti latihan Persija di lapangan latihan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara, pada Rabu (26/3/2025).
Sehari sebelumnya, atau pada Selasa (25/3), Ridho mengantar Timnas Indonesia mengalahkan Bahrain 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Namun, Ridho belum bergabung sepenuhnya dalam program Macan Kemayoran. Mantan pemain Persebaya Surabaya itu baru menjalani sesi pemulihan fisik.
Bangga dengan Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri
Adapun Ferarri melakoni latihan reguler bersama rekan-rekan yang lain. Ia pun ikut serta dalam sesi gim internal Persija yang berlangsung dengan tempo tinggi.
"Persija bangga atas kontribusi keduanya dalam langkah Timnas di perhelatan babak ketiga Piala Dunia 2026. Khusus untuk Ridho yang selalu tampil bersama Tim Merah Putih," ujar Persija.
"Apa yang ditunjukkan Ridho sesuai harapan Persija, yaitu menopang Indonesia untuk terbang lebih tinggi di persaingan sepak bola global," kata Persija menambahkan.
Persija dalam masa persiapan untuk kembali melanjutkan BRI Liga 1 2024/2025. Macan Kemayoran bakal meghadapi Madura United pada 6 April 2025 di Stadion Gelora Bangkalan.
(Bola.net/Fitri Apriani)



Klasemen BRI Liga 1
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Barcelona Perkasa, Osasuna Bisa Apa?
- Estafet Gol Keluarga Simeone di Timnas Argentina: Dari Diego, Giovanni, ke Giuliano
- Sayap-sayap Patah: Evaluasi Posisi Full-Back di Skuad AC Milan
- Fenomena Comeback AC Milan: Indentitas Baru atau Bom Waktu yang Berdetak?
- Dwi Tunggal: Chemistry Instan Joey Pelupessy dan Thom Haye di Lapangan Tengah
- Tiga Kepala, Satu Jiwa: Kegarangan Justin Hubner dan Penampilan Tanpa Cacat Para Penjaga Gerbang Garuda
- Tembok Baja di Garis Belakang: Harmoni Trio JIR Membentengi Gawang Garuda
- Tembok Solid di Jantung Pertahanan Garuda dan Kemenangan untuk Suporter Setia
- Ragnar Oratmangoen: Menikmati Ramadhan, Mengecap Manisnya Kemenangan
- Gol Tunggal Sejuta Makna: Ole Romeny dan Asa Timnas Indonesia yang Kembali Menyala
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
tim nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:59
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:36
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:27
-
tim nasional 21 Oktober 2025 19:22
MOST VIEWED
- Rumor Buyar, Louis van Gaal Bukan Pelatih Timnas Indonesia
- Kata-Kata Berkelas Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup C SEA Games 2025
- Hasil Undian Grup Cabor Sepak Bola SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Masuk Grup 'Mudah'?
- Hokky Caraka Merespons Lengsernya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia: Dia Orang Baik, tapi Tidak Sedang Hoki
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...