
Bola.net - - Manajer Selangor FA, Datuk Abdul Rauf, menyatakan bahwa pihaknya siap untuk melepas Evan Dimas dan Ilham Udin Armayn ke Indonesia jika memang mendapat panggilan dari Timnas. Ini mereka lakukan agar kepindahan dua pemain tersebut ke Selangor bisa segera terwujud.
Seperti yang diketahui bahwa Evan Dimas dan Ilham Udin telah menyepakati kontrak dengan klub Malaysia tersebut selama satu musim. Namun hingga saat ini, kedua pemain tersebut belum menunjukkan batang hidungnya. Sementara itu, Selangor sudah menjalani latihan pramusim selama dua minggu terakhir.
Kepindahan Evan Dimas dan Ilham Udin ke Selangor FA tersendat karena tuntutan dari PSSI. Badan sepakbola tertinggi di Indonesia tersebut meminta agar pemain yang mendapat panggilan dari Timnas harus memenuhi panggilan tersebut.
Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, menyebut pemain yang tak mau memenuhi panggilan bisa dikatakan sebagai pengkhianat bangsa. Dan ia tak segan mencoret nama pemain dari PSSI.
Untuk sementara ini antara Selangor FA dan PSSI masih mencarikan solusi agar Evan Dimas dan Ilham Udin bisa pulang ke Indonesia jika mendapat panggilan dari Timnas. Selangor telah memberikan pernyataan bahwa pihaknya siap melepas dua pemain tersebut untuk kembali ke Indonesia yang tengah gencar menyiapkan diri menyambut Asian Games tahun depan.
"Kami siap melepas Evan Dimas dan Ilham Udin jika Timnas Indonesia membutuhkan mereka. Tidak masalah untuk kami," ucap Abdul Rauf seperti dikutip Utusan.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477533/original/029468100_1768839719-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)

