
- Kemenangan Timnas sepak bola Indonesia U-23 atas Hongkong U-23 beberapa waktu lalu menandai akhir fase grup sepak bola Asian Games 2018 sektor putra. Indonesia sukses menjadi juara Grup A dengan sembilan poin hasil dari tiga kemenangan dan satu kekalahan.
Adapun terdapat enam grup di sepak bola putra Asian Games 2018 kali ini (Grup A-F). Pembagian tersebut berarti tim yang berhak lolos adalah peringkat pertama dan peringkat kedua masing-masing, juga empat tim peringkat ketiga terbaik dari enam kandidat.
Bermodalkan status juara grup, Indonesia akan melawan Uni Emirat Arab di babak 16 besar, 24 Agustus mendatang. Berikut klasemen akhir Grup A-F sepak bola putra Asian Games 2018:
Klasemen akhir Grup A sepak bola putra Asian Games 2018.
Indonesia lolos sebagai juara grup dengan sembilan poin. Palestina di posisi kedua dengan delapan poin. Hongkong berhak lolos ke 16 besar karena termasuk salah satu tim peringkat ketiga terbaik dengan perolehan tujuh poin.
Klasemen akhir Grup B sepak bola putra Asian Games 2018.
Uzbekistan melaju tanpa halangan ke 16 besar dengan tiga kemenangan dan sembilan poin. Empat poin yang dikoleksi Bangladesh juga sudah cukup mengungguli Thailand ke 16 besar.
Klasemen akhir Grup C sepak bola putra Asian Games 2018.
China lolos tanpa kesulitan setelah meraup sembilan poin hasil dari tiga kemenangan. Di bawahnya Suriah menyusul dengan enam poin dan Uni Emirat Arab menyusul sebagai peringkat ketiga terbaik, bakal lawan Indonesia.
Klasemen akhir Grup D sepak bola putra Asian Games 2018.
Vietnam mengejutkan banyak pihak saat mengalahkan Jepang dengan satu gol di laga terakhir Grup D. Kemenangan tersebut juga mengantarkan Vietnam sebagai juara grup dan Jepang menyusul di peringkat kedua.
Klasemen akhir Grup E sepak bola putra Asian Games 2018.
Selain Vietnam, Malaysia juga mengejutkan banyak penikmat sepak bola saat menaklukkan tim kuat Korea Selatan. Malaysia berhak lolos ke 16 besar sebagai juara grup, Korea Selatan sebagai runner up, dan Bahrain menemani sebagai peringkat ketiga terbaik.
Klasemen akhir Grup F sepak bola putra Asian Games 2018.
Persaingan di Grup F berjalan paling sengit ketimbang grup-grup lainnya. Baik Iran, Korea Utara, Arab Saudi dan Myanmar berhasil meraih empat poin. Iran dan Korut berhak lolos sebagai juara grup dan runner up, Arab Saudi yang berakhir di posisi ketiga berhak menemani sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik.
Simak jadwal pertandingan 16 besar di bawah ini:
Jadwal 16 Besar

23 Agustus 2018
Palestina vs Suriah - 16:00 WIB - Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
Uzbekistan vs Hong Kong - 16:00 WIB - Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Iran vs Korea Selatan - 19:30 WIB - Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Vietnam vs Bahrain - 19:30 WIB - Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
24 Agustus 2018
China vs Arab Saudi - 16:00 WIB - Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi.
Indonesia vs Uni Emirat Arab - 16:00 WIB - Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Bangladesh vs Korea Utara - 19:30 WIB - Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Malaysia vs Jepang - 19:30 WIB - Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi. (bola/dre)
Tonton Vidio Menarik Ini

Berita video keindahan gerakan Lindswell Kwok menghantarkannya meraih medali emas kedua Indonesia pada nomor Taijiquan di JIExpo, Kemayoran Jakarta, Senin (20/8/2018).
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 17 Desember 2025 10:43Jadwal dan Agenda Timnas Indonesia 2026: Ada FIFA Series dan Piala AFF
-
Tim Nasional 16 Desember 2025 20:32Timnas Indonesia U-22 Gagal Total di SEA Games 2025, PSSI Pecat Indra Sjafri
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479519/original/025905400_1768980854-1000939037.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476552/original/014686900_1768790752-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
