
Bola.net - Pelatih Timnas Kamboja, Ryu Hirose, menegaskan bahwa timnya tidak gentar melawan siapa pun di Piala AFF 2020. Ryu Hirose bahkan sesumbar bakal ingin tampil dominan ketika lawannya adalah Brasil.
Kamboja akan menjadi lawan bagi Timnas Indonesia pada matchday kedua Grup B Piala AFF 2020. Duel perdana Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 ini bakal digelar di Bishan Stadium, Kamis (91/2/2021) malam WIB.
Bagi Kamboja, ini adalah laga keduanya di Piala AFF 2020. Pada pertandingan pertama, melawan Malaysia, Kamboja kalah dengan skor 3-1. Walau kalah, mereka tampil menjanjikan dan mampu merepotkan Malaysia.
Tampil Dominan
Saat berjumpa Malaysia, Kamboja tidak tampil buruk. Mereka punya begitu banyak peluang mencetak gol. Selain itu, Kamboja juga lebih dominan dalam hal penguasaan bola jika dibanding dengan Malaysia.
Menurut Ryu Hirose, bermain dominan adalah tujuan utama Kamboja pada setiap laga. Pelatih asal Jepang itu sangat yakin bahwa hal yang sama akan mereka lakukan ketika berjumpa Timnas Indonesia atau tim mana pun.
"Tidak masalah siapa yang kami hadapi, tujuannya sama dan itu untuk terus mengembangkan konsep tim kami dan cara kami bermain," kata Ryu Hirose dikutip dari situs resmi AFF Suzuki Cup 2020.
"Kami ingin bermain mendominasi pertandingan melawan tim mana pun, bahkan Brasil atau siapa pun, mempertahankan penguasaan bola dan memenangkan bola di area tinggi lapangan dan itulah yang kami lakukan," tegasnya.
Tentang Honda
Ryu Hirose tidak bekerja seorang diri di Piala AFF 2020. Dia mendapatkan bantuan langsung dari Keisuke Honda. Bahkan, pada laga melawan Malaysia, Honda lebih sering berdiri di pinggir lapangan dan memberi instruksi.
"Saya senang bisa bekerja bersama Keisuke Honda, yang telah mendorong proyek pengembangan sepak bola Kamboja, dan membantunya dengan pengalaman saya," tegasnya.
Kamboja sendiri masih punya peluang untuk lolos fase grup Piala AFF 2020. Namun, jika mereka kalah dari Indonesia, peluang untuk lolos bakal semakin sulit.
Sumber: AFF Suzuki Cup
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Vietnam dan Malaysia Lebih Dijagokan di Piala AFF 2020, Shin Tae-yong Beri Jawaban Berkelas
- Jadwal Siaran Langsung Piala AFF di iNews TV dan RCTI Hari Ini, Kamis 9 Desember 2021
- Jadwal Siaran Langsung Piala AFF di RCTI Hari Ini, Kamis 9 Desember 2021
- Jadwal Timnas Indonesia vs Kamboja Live di RCTI, Kamis 9 Desember 2021
- Timnas Indonesia vs Kamboja, Kurniawan DY Teringat Momen Kemenangan Telak 8-0 di Piala AFF 2004
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

