TC Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Asia U-17 2025 Dipantau 2 Tangan Kanan Patrick Kluivert dari Belanda, Siapa Mereka?

Bola.net - Training center Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Asia U-17 2025 dikunjungi tamu khusus, yaitu dua asisten pelatih Timnas Indonesia, Gerald Vanenburg dan Sjoerd Woudenberg.
Dua tangan kanan pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, itu mendatangi TC Timnas Indonesia U-17 di Bandung, Jawa Barat, yang dimulai pada Senin (3/3).
TC Timnas Indonesia U-17 di Bandung akan berlangsung sampai 12 Maret 2025. Setelah itu, Garuda Muda bakal melanjutkan TC di Bogor hingga 16 Maret 2025.
"Terima kasih sudah datang coach. Kami sangat senang karena kami pasti bisa terus meng-upgrade ilmu kami agar para pemain bisa terus berkembang," ujar Nova di Instagram pribadinya.
Jelang Piala Asia U-17 2025
Selain sebagai asisten pelatih di Timnas Indonesia, Vanenburg juga punya jabatan lain. Ia merupakan peracik strategi Timnas Indonesia U-23.
Di sisi lain, Timnas Indonesia U-17 akan melakoni Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi pada 3-20 April 2025. Garuda Muda ditargetkan lolos ke babak perempat final.
Melaju ke babak perempat final Piala Asia U-17 2025 berarti akan mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar. Timnas Indonesia U-17 mengincar itu.
Timnas Indonesia U-17 tergabung di Grup C Piala Asia U-17 2025. Garuda Muda bakal menghadapi lawan-lawan berat, yaitu Korea Selatan, Yaman, dan Afghanistan.
Panggil 30 Pemain
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, telah menetapkan daftar pemain untuk TC di Bandung dan Bogor. Eks sisten Shin Tae-yong ini memanggil 30 pemain.
Nova juga memanggil Mathew Baker ke TC Timnas Indonesia U-17 di Bandung dan Bogor. Pemain berumur 16 tahun itu masih bermain untuk Melbourne City di Australia.
Nama-nama lain yang dipercaya Nova ke Timnas Indonesia U-17 antara lain Zahaby Gholy, Mierza Firjatullah, Evandra Florasta, Fabio Azkairawan, sampai I Putu Panji Apriawan.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Ragnar Oratmangoen Berbagi Tips Puasa sambil Bermain, akan Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Cuma Sehari, Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Sold Out!
- Kelas! Jay Idzes Jadi Rebutan Klub Serie A, La Liga dan Bundesliga untuk Musim 2025/2026
- Bangga! Asnawi Mangualam Masuk Tim Terbaik Paruh Musim Liga Thailand, Bersanding dengan Theerathon Bunmathan
- Bek Premier League Tumbang! Total 11 Pemain Australia Cedera Jelang Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 17 Desember 2025 10:43Jadwal dan Agenda Timnas Indonesia 2026: Ada FIFA Series dan Piala AFF
-
Tim Nasional 20 November 2025 17:18RESMI! PSSI Promosikan Nova Arianto sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-20
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:07 -
tim nasional 19 Januari 2026 11:00 -
tim nasional 18 Januari 2026 16:04 -
tim nasional 18 Januari 2026 07:30
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
