
Bola.net - Posisi timnya, yang terseok-seok dalam perjalanan mereka di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, tak membuat Joko Susilo berkecil hati. Asisten Pelatih Timnas Indonesia tersebut menegaskan tetap siap berjuang sebaik mungkin untuk membenahi raihan Skuad Garuda, julukan Timnas Indonesia
"Kami ini adalah pejuang. Pejuang tak pernah menyerah," ucap Joko, pada Bola.net.
"Dengan kondisi ini, kami akan berusaha sebaik mungkin agar Timnas Indonesia bisa lebih baik lagi," sambungnya.
Menurut Joko, seperti semua pihak, timnya pun sedih dengan raihan seperti ini. Namun, menurut pelatih berusia 49 tahun tersebut, hal ini dijadikan sebagai motivasi untuk berusaha lebih keras.
"Kami tak mau menyerah. Meski kondisi saat ini tidak bagus, kami terus berupaya sebaik mungkin agar bisa lebih bagus lagi," tegasnya.
Timnas Indonesia saat ini berada di dasar Grup G Zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dari empat laga yang sudah dilakoni, Skuad Garuda belum sekali pun meraih angka.
Skuad Garuda akan meneruskan perjalanan mereka di ajang ini dengan menghadapi Timnas Malaysia. Laga tersebut akan digelar di Stadion Bukit Jalil Malaysia, Selasa (19/11/2019) mendatang.
Apa yang akan dilakukan Joko untuk membenahi permainan Timnas Indonesia? Simak di bawah ini.
Bersiap Sebaik Mungkin
Joko tak mau banyak mengumbar alasan ihwal buruknya hasil yang diraih anak asuhnya. Pelatih berlisensi AFC Pro ini menyebut lebih fokus untuk menyiapkan anak asuhnya sebaik mungkin demi meraih hasil lebih bagus.
"Saya tak mau mencari alasan atau pembenaran apa pun," tutur Joko.
"Saat ini, yang bisa kami lakukan adalah berupaya meraih hasil sebaik mungkin. Untuk itu, kami berusaha sebaik mungkin menyiapkan tim," sambungnya.
Tak sekadar melalui sesi latihan, menurut Joko, persiapan juga dilakukan dengan memilih pemain-pemain yang tepat bagi Timnas Indonesia. Salah satunya, sambung eks Pelatih Arema tersebut, adalah memilih pemain dengan mental pantang menyerah dan pekerja keras.
"Yang dibutuhkan Timnas Indonesia saat ini adalah orang-orang yang tak mau menyerah dan pantang kalah," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 03:21 -
Liga Champions 22 Januari 2026 03:03 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 20:56 -
tim nasional 21 Januari 2026 18:27 -
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)
