
Bola.net - Timnas Indonesia U-16 akan berhadapan dengan China pada laga pamungkas Grup G Kualifikasi Piala AFC U-16 2020. Duel kedua negara bakal tersaji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (20/9/2019).
Pada pertandingan tersebut, Timnas Indonesia U-16 wajib menang jika ingin lolos ke babak berikutnya. Sebab, kedua negara sama-sama mengoleksi sembilan poin.
China yang ada di posisi puncak hanya unggul selisih gol dari Timnas Indonesia U-16. 28 gol telah diciptakan China, sedangkan Garuda Asia baru mencetak 26 gol.
Alhasil, kemenangan menjadi harga mati bagi Timnas Indonesia U-16. Sebab jika imbang atau kalah, Garuda Asia belum tentu lolos ke fase berikutnya lantaran harus bersaing dengan negara dari grup lain sebagai runner up terbaik.
Oleh sebab itu, pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti Tukiman meminta bantuan kepada suporter dengan datang ke SUGBK. Sebab, dukungan mereka sangat dibutuhkan untuk membakar semangat pemain di atas lapangan.
"Saya harap penonton bisa hadir memberikan dukungan, karena kekuatan ke-12 adalah suporter. Dengan adanya supoter membuat pemain menjadi semangat lagi," ujar Bima di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (20/9) malam WIB.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Tak Sabar Hadapi China
Sementara itu, pemain Timnas Indonesia U-16, Kadek Arel Priyatna mengaku sudah sangat menantikan pertandingan melawan China. Dia pun berharap timnya bisa meraih hasil positif di partai tersebut.
"Saya tidak sabar untuk laga nanti, dari kecil cita-cita saya main di SUGBK," tuturnya.
"Semoga kami bisa dapat hasil yang terbaik," imbuh Kadek.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 05:15
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
