
Bola.net - Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan untuk menjalani dua pertandingan uji coba di akhir bulan Januari 2024 ini, salah satunya melawan Timnas Thailand.
Timnas Indonesia U-20 sudah menggelar pemusatan latihan (TC) sejak Desember 2023 lalu. TC tahap pertama digelar di Qatar.
Kemudian ada TC tahap kedua yang digelar di Jakarta. Ada 34 pemain yang mengikuti pemusatan latihan di bawah asuhan Indra Sjafri ini.
TC ini sendiri merupakan bentuk persiapan Timnas Indonesia U-20 untuk menghadapi agenda penting pada tahun 2024. Rencananya, mereka akan terjun di Piala AFF U-19 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Agenda Uji Coba Timnas Indonesia U-20

Untuk mengukur sejauh mana kemajuan yang didapat Timnas Indonesia U-20, PSSI disebut telah menyiapkan laga uji coba internasional. Rencananya, mereka akan menjalani dua laga uji coba pada akhir Januari 2024 ini.
Timnas Indonesia direncanakan akan menjajal kekuatan Timnas Uzbekistan U-20. Setelah itu mereka akan berhadapan dengan Thailand U-20.
🗓 INTERNATIONAL U20 FRIENDLY MATCH
— ASEAN FOOTBALL (@theaseanball) January 8, 2024
As part of the preparation process for the AFC U20 Asian Cup 2026 qualifiers, Football Association of Indonesia (PSSI) has planned to held 2 friendly matches
24/1 | Indonesia 🇮🇩 🆚 🇺🇿 Uzbekistan
30/1 | Indonesia 🇮🇩 🆚 🇹🇭 Thailand#PSSI pic.twitter.com/LzC1va00Hx
"Uji coba U-20 internasional. Dalam rangka persiapan Kualifikasi Piala Asia AFC U20 2026, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) berencana menggelar 2 laga persahabatan."
- 24/01 - Timnas Indonesia vs Uzbekistan
- 30/01 - Timnas Indonesia vs Thailand
Kata Erick Thohir

Ketua umum PSSI, Erick Thohir, sebelumnya telah mengkonfirmasikan adanya dua laga uji coba tersebut. Tapi ia mengatakan skuad Indonesia U-20 cukup grogi untuk menjalani laga uji coba tersebut.
Hal ini tak lepas dari munculnya potensi kritikan-kritikan tanpa ampun dari para suporter jika mereka sampai kalah.
"U-20 memang setelah 10 hari di Qatar kita training lagi di sini. Saya mendorong coach Indra walaupun awalnya coach Indra dan para pemain sempat grogi dalam arti tapi bukan soal confident [percaya diri, red]. Karena pasti gini, netizen kan biasa ini baru persiapan dua bulan lalu uji coba lawan Uzbekistan dan Thailand kan kita tidak tau hasilnya," ujarnya.
"Tapi kalau pressure [tekanan, red] tersebut terlalu tinggi ya nanti akhirnya para pelatih dan pemain nggak mau uji coba," sambung erick Thohir.
Daftar Pemain Timnas Indonesia U-20 pada TC di Jakarta

- Ikram Algiffari (Semen Padang)
- Rifky Tofani (PPLP DKI Jakarta)
- Andrika Fathir (Borneo FC)
- Dony Tri (Persija Jakarta)
- Alexandro Felix (Barito Putera)
- Kadek Arel (Bali United)
- Sulthan Zaky (PSM Makassar)
- M Iqbal Gwijangge (Barito Putera)
- Muhammad Ibrah (Persija Jakarta)
- Muhammad Syamsul (Persikabo 1973)
- Muhammad Mufli (PSM Makassa)
- Arlyansyah Abdulmanan (Persija Jakarta)
- Ji Da Bin (ASIOP)
- Muhammad Kafiatur (Dewa United)
- M Riski Afrisal (Madura United)
- Ferre Murari (Bhayangkara FC)
- M Nabil Asyura (Persija Jakarta)
- Rizdjar Nurviat (Borneo FC)
- Hugo Samir (Borneo FC)
- Fitrah Maulana (Persib Bandung)
- Zaky Abdul (Dewa United)
- Habib Hidayatullah (Dewa United)
- Arkhan Kaka (Persis Solo)
- M Ghozali (PS Siak)
- Fahri Akbar (Dewa United)
- Muhammad Ragil (Bhayangkara FC)
- A Fery Jamsir (Persiban Bantaeng)
- Dani Saputra (Garudayaksa Academy)
- Muhammad Rayhan (Kwarta)
- Figo Dennis (Persija Jakarta)
- Tony Firmansyah (Persebaya Surabaya)
- Habil Abdillah (PPLP Jawa Tengah)
- Genta Saifulloh (PSP Padang)
- Raheem Nugraha (Bhayangkara FC).
Baca Juga:
- Setelah Asnawi Mangkualam Sukses, Indra Sjafri Bikin Eksperimen Ubah Posisi Iqbal Gwijangge
- Performa Impresif Hugo Samir pada Laga Uji Coba Internal Timnas Indonesia U-20
- Daftar 34 Pemain yang Dipanggil untuk TC Timnas Indonesia U-20 Tahap Kedua di Jakarta
- TC Timnas Indonesia U-20 Tahap Pertama di Qatar Berakhir, Bagaimana Selanjutnya?
- Usai Piala Dunia U-17, Iqbal Gwijangge Siap Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-19, Piala Asia U-20
- Arkhan Kaka Senang Jalani TC Bersama Tim Indonesia U-20 di Qatar
- Pintu Timnas Indonesia U-20 Terbuka Bagi Semua Pemain Diaspora di Seluruh Dunia
- Bergabung dengan Tim Indonesia U-20, Hugo Samir Beber Sejumlah Asa
- Target Besar Hugo Samir Bersama Timnas Indonesia U-20: Terjun di Piala Dunia U-20 2025
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:57 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 11:57 -
Otomotif 20 Januari 2026 11:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 11:13
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31 -
tim nasional 19 Januari 2026 20:42 -
tim nasional 19 Januari 2026 19:00
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4061092/original/058359700_1655899340-000_VX36W.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477761/original/063430600_1768881855-Bupati_Sudewo_Ditangkap_KPK.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)

