
Bola.net - - Timnas Indonesia U-19 kembali meraih hasil positif dalam laga uji coba yang mereka gelar. Kali ini, tim asuhan Indra Sjafri mampu membekuk Perseden Denpasar dua gol tanpa balas pada laga yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Jum'at (19/5).
Timnas U-19 mampu tampil lebih dominan dengan penguasaan bola yang baik. Pada menit ke-10, Garuda Jaya membuka peluang lewat aksi Egy Maulana. Namun, tendangannya masih berada di atas mistar gawang Perseden.
Tiga menit berselang, aksi Egy masih bisa dimentahkan oleh kiper Perseden. Setelah beberapa kali mencoba membangun serangan, gol yang diburu oleh Timnas U-19 baru terjadi pada menit ke-21. Witan Sulaiman mencetak gol yang membuat Timnas U-19 memimpin.
Kiper Perseden terus dibuat jatuh bangun oleh serangan Timnas U-19. Pada menit ke-42, Hanif Sagara mendapatkan peluang namun masih mampu diselamatkan kiper. Kedudukan 1-0 pun bertahan hingga babak pertama usai.
Menit ke-54, tendangan bebas M Lutfi hanya menerpa mistar gawang. Barulah pada menit ke-79 Timnas U-19 mampu menambah keunggulan. Egy Maulana memberikan servis yang bagus bagi Feby Eka Putra. Skor pun berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan Timnas U-19.
Perseden sempat beberapa kali memberikan ancaman. Namun, kokohnya pertahanan yang digalang oleh Rachmat Irianto membuat gawang Timnas U-19 aman. Kedudukan 2-0 pun bertahan hingga pertandingan usai.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 Januari 2026 04:52Hasil Cagliari vs Juventus: Dominan Tanpa Gol, Juve Tumbang 0-1
-
Asia 18 Januari 2026 04:14Hasil Al Nassr vs Al Shabab: Menang 3-2 Tanpa Gol Cristiano Ronaldo
-
Liga Inggris 18 Januari 2026 02:33Hasil Nottm Forest vs Arsenal: Tanpa Gol, tapi The Gunners Aman di Puncak
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:09 -
tim nasional 20 Januari 2026 08:31 -
tim nasional 19 Januari 2026 20:42
MOST VIEWED
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- RESMI! Timnas Indonesia Melawan Bulgaria, Kepulauan Solomon, dan St Kitts Nevis di FIFA Series Maret 2026
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478341/original/057170400_1768898969-Kantor_Pemkab_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)

