
Bola.net - Sebuah kekaguman diungkapkan Leny Yoro terhadap Harry Maguire. Ia menilai bek Manchester United itu layaknya seorang striker di atas lapangan.
Pujian Yoro ini diberikan kepada Maguire seusai pertandingan Manchester United vs Lyon. Di laga ini, Maguire dipercaya menjadi starter sepanjang laga.
Penampilan bek veteran itu bisa dikatakan cukup apik sepanjang laga. Namun kontribusi terbesarnya di laga ini adalah mencetak gol kemenangan MU beberapa detik jelang bubaran.
Memanfaatkan umpan silang Casemiro, Maguire masuk dalam kotak penalti lalu menjebol gawang Les Gones dengan sundulannya yang akurat.
Simak pujian Yoro terhadap Maguire di bawah ini.
Bek Kelas Top

Dalam wawancaranya di TNT Sports, Yoro mengaku sangat kagum dengan penampilan yang ditunjukkan oleh Maguire.
Ia menyebut bahwa sang bek telah membuktikan bahwa ia memang bek kelas dunia dengan penampilannya tersebut.
"Itu (mencetak gol) tidak pernah mudah baginya, jadi saya sangat senang ia bisa mencetak gol hari ini. Dia seorang bek yang top dan pribadi yang top juga," buka Yoro.
Bek Rasa Striker

Lebih lanjut, Yoro juga mengomentari gol yang berhasil disarangkan Maguire ke gawang Lyon itu.
Ia menilai gol itu merupakan gol yang tipikal dicetak seorang striker, sehingga ia terkesan Maguire bisa mencetak gol seperti itu.
"Gol itu adalah tipikal penyelesaian akhir seorang striker. Dia (Maguire) tahu cara melakukan itu, dan hari ini ia sukses melakukannya," pungkas sang junior.
Lawan Berikutnya

Kemenangan melawan Lyon ini memastikan Setan Merah lolos ke babak semifinal Liga Europa 2024/2025.
Mereka ditunggu lawan yang sangat berat, yaitu Athletic Bilbao untuk memperebutkan tiket ke final.
Klasemen Premier League
(TNT Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 2 November 2025 14:01Barcelona Siap Permanenkan Rashford, tapi Terbentur Satu Syarat Berat Ini!
-
Liga Spanyol 2 November 2025 13:40Real Madrid Bidik Wonderkid RB Salzburg, Calon Pengganti Vinicius Jr?
-
Liga Inggris 2 November 2025 10:27
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 2 November 2025 14:18 -
Voli 2 November 2025 14:01 -
Liga Spanyol 2 November 2025 14:01 -
Voli 2 November 2025 13:53 -
Liga Spanyol 2 November 2025 13:45 -
Liga Spanyol 2 November 2025 13:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben A...
- Dari Buffon hingga Ronaldo: 7 Legenda Dunia yang T...
- 6 Striker Mematikan Incaran Barcelona untuk Gantik...
- 12 Pemain yang Pernah Membela Real Madrid dan Juve...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5399921/original/058352900_1762048008-Raja_Keraton_Kasunanan_Surakarta_Hadiningrat__Paku_Buwono_XIII_Hangabehi.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5282505/original/016040500_1752477391-20250714_102129.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5400088/original/045813700_1762062567-GKR_Koes_Moertiyah_Wandansari_yang_akrab_disapa_Gusti_Moeng.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2084126/original/081963400_1523679670-Konflik_keraton_solo-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5332260/original/070333800_1756462138-WhatsApp_Image_2025-08-29_at_16.55.21.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5400012/original/024819000_1762058157-Jenazah_PB_XIII_tiba_di_Keraton_Surakarta.jpg)
