
Bola.net - AS Roma kalah dari Sevilla di final Liga Europa 2022/2023. Roma kalah adu penalti dan gagal mematahkan supremasi sang raja Liga Europa.
Roma unggul melalui gol Paulo Dybala di menit 35, tapi Sevilla mampu menyamakan kedudukan melalui gol bunuh diri Gianluca Mancini pada menit 55.
Skor 1-1 bertahan sampai habis waktu normal dan extra time. Adu penalti pun digelar untuk mencari pemenang. Roma kalah 1-4, sedangkan Sevilla sukses meraih gelar ketujuh mereka.
Bagi Roma, ini jelas hasil yang mengecewakan. Namun, gelandang Roma, Bryan Cristante, mencoba menerimanya dengan lapang dada.
Kecewa, tapi juga Bangga

Musim lalu, Roma sukses menjuarai UEFA Conference League. Musim ini, pasukan Jose Mourinho sukses menginjakkan kaki di final Liga Europa, tapi gagal jadi juara.
"Kami sangat kecewa, dan ini akan membekas selama beberapa hari. Namun, kami harus memulai dari awal lagi," kata Cristante kepada Sky Sport Italia.
"Ini tetap grup yang hebat. Kami sudah melakukan sesuatu yang hebat dengan mencapai dua final secara beruntun. Anda tak bisa lolos ke final Liga Europa secara kebetulan."
"Saya bangga karena tim hebat ini sudah menunjukkan apa yang kami bisa," imbuh pemain 28 tahun Italia tersebut.
Penalti 50-50

Di babak adu penalti, Cristante menjadi algojo pertama Roma. Cristante sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Namun, dua rekannya, Mancini dan Ibanez, gagal.
Sementara itu, keempat algojo Sevilla, yakni Lucas Ocampos, Erik Lamela, Ivan Rakitic, dan Gonzalo Montiel, berhasil membobol gawang Roma.
"Pertandingan berjalan sangat seimbang. Di babak kedua, mereka (Sevilla) punya lebih banyak penguasaan bola, tapi tak menciptakan cukup banyak peluang," ujar Cristante.
"Setelah kebobolan, kami sempat menderita selama beberapa menit, tapi pertandingan tetap seimbang."
"Penalti itu 50-50," pungkasnya.
Sumber: Sky Sport Italia
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Chris Smalling: Kalah Adu Penalti Itu Sakit
- Borongan Gianluca Mancini: Assist, Gol Bunuh Diri, Gagal Penalti
- Sevilla Raja Liga Europa: 7 Final, 7 Gelar Juara!
- Rekor Pecah di Final Liga Europa, Jose Mourinho: AS Roma Hari Ini Mati!
- Kalah di Final, Mourinho Buka Fakta Tentang Masa Depannya!
- Jose Mourinho Berikan Medali Runner-up Liga Europa pada Fan Muda Roma
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:30 -
Liga Italia 19 Januari 2026 14:57Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
-
Liga Italia 19 Januari 2026 08:38Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
-
Liga Italia 19 Januari 2026 02:27Hasil Torino vs Roma: Dybala Bersinar, Debut Malen Berujung Kemenangan
-
Liga Italia 18 Januari 2026 17:00Live Streaming Torino vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 22:52 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
