
Bola.net - Jakarta Popsivo Polwan melanjutkan catatan kemenangan mereka di PLN Mobile Proliga 2025. Berjumpa Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia pada laga kedua pekan ketiga di GOR Ken Arok, Popsivo Polwan menang dengan skor 3-0 (25-12, 25-22, dan 25-19).
Dominasi Popsivo Polwan sudah terlihat sejak awal laga yang digelar pada Sabtu, 18 Agustus 2025 itu. Tim racikan pelatih Gerardo Daglio itu dengan cepat menguasai jalannya laga dan unggul 15-9.
Laju Popsivo Polwan makin sulit dibendung ketika service ace Sella Bernadheta membuat skor menjadi 22-12. Pada akhirnya, spike keras dari Bethania de la Cruz membuat Popsivo menutup dengan kemenangan 25-23.
Pada set kedua, Gresik Petrokimia tampil lebih baik. Dimainkannya Tran Thi Thanh Thuy membawa efek positif. Pemain asal Vietnam itu sempat membuat skor menjadi 8-7 untuk Gresik Petrokimia.
Namun, perlawanan Petro tidak bertahan lama. Arsela Nuari dan kawan-kawan menunjukkan mentalitas yang bagus. Popsivo Polwan menutup set kedua dengan skor 25-22. Mereka unggul dua set dan punya kepercayaan diri yang baik.
Dominasi Popsivo Polwan dan Kemenangan ke-5 Beruntun

Pada set ketiga, Popsivo Polwan berada di atas angin. Petro tentu saja melawat lewat aksi Kitania Medina dan Ajeng Viona. Bahkan mereka sempat mengimbangi Posivo dengan skor 7-7.
Hanya saja, performa apik Popsivo ketika bertahan jadi kunci. Upaya spike dari Kitania Medina berhasil diblok dan Popsivo unggul 14-10. Setelah itu, laju mereka sangat sulit dibendung dan membuat skor menjadi 21-14.
Pada akhirnya, Popsivo memenangkan set ketiga dengan skor 25-19.
Bagi Popsivo Polwan, ini adalah kemenangan ke-5 secara beruntun yang mereka dapatkan di PLN Mobile Proliga 2025. Mereka belum pernah merasakan kekalahan sejak awal musim. Sedangkan, bagi Gresik Petrokimia, hasil ini membuat mereka gagal menambah poin pada pekan ketiga yang digelar di Malang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 Januari 2026 04:52Hasil Cagliari vs Juventus: Dominan Tanpa Gol, Juve Tumbang 0-1
-
Asia 18 Januari 2026 04:14Hasil Al Nassr vs Al Shabab: Menang 3-2 Tanpa Gol Cristiano Ronaldo
-
Liga Inggris 18 Januari 2026 02:33Hasil Nottm Forest vs Arsenal: Tanpa Gol, tapi The Gunners Aman di Puncak
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
- Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Kedua Putaran I di Medan, 15-18 Januari 2026
- Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 17 Januari 2026
- Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 18 Januari 2026
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
