
Bola.net - Timnas Voli Putra Indonesia memetik poin sempurna pada seri I SEA V League 2023 usai mengatasi Thailand dengan skor 3-1, Minggu (23/7/2023) WIB.
Kemenangan tersebut memastikan Indonesia mengamankan kemenangan ketiga dari tiga pertandingan yang sudah dijalani.
Indonesia awalnya sempat tertinggal. Thailand sukses menutup set pertama dengan skor 25-21. Indonesia menyamakan kedudukan di set berikutnya dengan kemenangan 25-21.
Set ketiga dan set keempat yang masing-masing berlangsung hampir 40 menit juga kembali jadi milik Indonesia. Indonesia menang 25-23 dan 27-25 atas Thailand.
Set Pertama
Kedua tim langsung tancap gas sejak awal laga. Indonesia yang sempat unggul 2-1, sempat tertinggal jadi 2-5.
Sejak tertinggal, Indonesia tidak bisa mengejar ketertinggalan. Thailand terus menjaga keunggulan dengan selisih poin terbesar adalah empat angka.
Indonesia sempat memperkecil ketertinggalan pada technical time-out kedua. Indonesia hanya tertinggal 14-16.
Sayangnya, Thailand terus menjaga momentum untuk mencegah Indonesia menyalip. Thailand menyudahi set pertama dengan kemenangan 25-21.
Set kedua
Thailand yang banyak melakukan serve error memberikan keuntungan bagi Indonesia. Indonesia akhirnya memimpin 8-5.
Keperkasaan indonesia berlanjut setelah technical time-out pertama. Dari yang awalnya unggul tiga angka, Indonesia memperlebarnya jadi 11-6. Perbedaan lima angka memaksa Thailand mengambil time-out.
Fahri Septian yang sedang membara terus menebar ancaman untuk Thailand hingga unggul 14-8. Thailand sampai harus mengambil time-out terakhir di set ini.
Time-out tersebut tidak mengubah banyak jalannya pertandingan. Indonesia melenggang mulus untuk mengamankan set kedua dengan skor 25-17.
Set Ketiga
Keperkasaan Indonesia di set kedua tiba-tiba menghilang di awal set ketiga. Thailand dengan mudah menguasai pertandingan kembali hingga sempat unggul 8-5.
Indonesia sempat mengejar setelah technical time-out pertama. Empat poin beruntun dimenangkan untuk membuat skor berubah jadi 12-12. Thailand sampai harus mengambil time-out merespons hal tersebut.
Kejar-kejaran angka terjadi setelahnya. Indonesia yang berhasil mendapatkan momentum sukses memimpin setidaknya satu angka hingga 21-20.
Indonesia menutup set ketiga dengan kemenangan 25-23. Sebelum poin terakhir, sempat dilakukan challenge karena merasa bola yang keluar sempat menyentuh tangan pemain Thailand (block touch). Challenge berhasil, tidak jadi deuce, dan Indonesia mengamankan set ketiga!
Set Keempat
Farhan Halim dan Fahri Septian jadi motor serangan Indonesia di awal set keempat. Thailand yang tidak kuasa membendung serangan-serangan duet mesin poin Indonesia tertinggal 5-8.
Indonesia terus melaju setelahnya. Keunggulan tetap terjaga dengan selisih poin antara dua sampai empat angka. Indonesia sempat unggul 20-16.
Namun begitu Thailand memperkecil ketertinggalan, Indonesia segera mengambil time-out krusial untuk memastikan tetap unggul hingga akhir set keempat.
Deuce sempat terjadi hingga 25-25. Untungnya, Indonesia lah yang berhasil mengamankan dua poin berikutnya untuk menutup pertandingan dengan skor 27-25.
Rekap Hasil Indonesia vs Thailand
Berikut adalah rangkuman hasil laga tim voli Putra Indonesia vs Thailand pada Minggu (23/7/2023) malam WIB:
Set 1: Indonesia 21-25 Thailand
Set 2: Indonesia 25—17 Thailand
Set 3: Indonesia 25-23 Thailand
Set 4: Indonesia 27-25 Thailand
Jadwal Lengkap Indonesia
Jadwal tim voli putra Indonesia pada putaran II SEA V League 2023:
Jumat, 28 Juli 2023
17.00 WIB: Vietnam vs Indonesia
Sabtu, 29 Juli 2023
18.00 WIB: Filipina vs Indonesia
Minggu, 30 Juli 2023
16.00 WIB: Thailand vs Indonesia
Baca Juga:
- Link Live Streaming Voli Indonesia vs Thailand - Voli Putra SEA V League 2023, Minggu 23 Juli 2023
- Link Live Streaming Voli Vietnam vs Filipina - Voli Putra SEA V League 2023, Minggu 23 Juli 2023
- Jadwal Lengkap Voli Putra SEA V League 2023 di Moji dan Vidio - Indonesia dan Filipina
- Jadwal Siaran Langsung Voli Putra SEA V League 2023 Indonesia vs Thailand di Moji dan Vidio Hari Ini
- Jadwal Voli Putra SEA V League 2023 di Moji dan Vidio, Mingu 23 Juli 2023
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:08 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 15:01 -
Liga Italia 21 Januari 2026 14:50 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 14:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 14:31
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
- Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 18 Januari 2026
- Proliga 2026: Pelatih Bandung BJB Tandamata Pasang Badan Usai Takluk dari Jakarta Electric PLN Mobile, Bukan Nyaris Kalah tapi Hampir Menang
- Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479667/original/059620500_1768984877-Ketua_Ombudsman_Mokhammad_Najih_datangi_TPI_Bandara_Internasional_Soekarno-Hatta.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478835/original/044635200_1768940644-AP26020672864933.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479649/original/085573600_1768984336-Satwa_lindung_yang_berusaha_diselundupkan_ke_luar_negeri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5387930/original/026756900_1761107563-viktor_gyokeres_selebrasi_arsenal_atletico_madrid_ap_alastair_grant.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479631/original/069828100_1768983063-IMG-20260121-WA0004.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5272316/original/024386100_1751539843-20250703-Kenaikan_tarif_Ojol-ANG_2.jpg)
