
Bola.net - - Surabaya Bhayangkara Samator terus berbenah menghadapi seri ketiga putaran kedua Proliga 2017. Mereka mengaku telah membenahi kekurangan yang masih nampak, untuk menyiapkan diri berlaga di fase Final Four.
Menurut Pelatih Samator, Ibarsjah, anak asuhnya masih lemah dalam teknik service, receive dan blocking. Mereka banyak melakukan kesalahan dalam tiga aspek ini.
"Inilah yang menjadi fokus pembenahan kami jelang seri ketiga," ujar Ibarsjah.
Menurut Ibarsjah, ia telah melakukan pembenahan pada tiga aspek ini. Ia berharap pada seri ketiga, yang dihelat di Malang, Samator bisa tampil lebih apik lagi.
"Yang kami harapkan adalah kekurangan-kekurangan dan kesalahan-kesalahan yang ada selama ini tak terjadi lagi," tuturnya.
Seri ketiga putaran kedua Proliga 2017 bakal dihelat di GOR Ken Arok Malang, 17-19 Maret 2017. Pada seri ini, Surabaya Samator bakal menghadapi Jakarta Elektrik PLN dan Jakarta BNI Taplus.
Surabaya Samator sendiri -bersama Jakarta Pertamina Energi dan Palembang Bank Sumsel Babel- sebetulnya sudah memastikan lolos ke Final Four. Raihan poin mereka sudah tak lagi mungkin terkejar oleh tim-tim yang ada di bawahnya. Sementara, Jakarta Elektrik PLN dan BNI Taplus masih berebut satu tiket untuk lolos ke Empat Besar.
Sementara itu, meski sudah memastikan lolos, Ibarsjah menegaskan timnya bakal tampil habis-habisan pada seri ketiga ini. Ia tetap menargetkan anak asuhnya bisa menyapu bersih laga mereka di sini.
"Kami menyiapkan mental anak-anak untuk Final Four. Jika di sini mereka bisa bermain bagus, mental mereka pasti akan terangkat," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Voli 20 April 2025 22:10
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: LavAni Bungkam Samator 3 Set Langsung
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:02
MOST VIEWED
- Link Live Streaming Pertandingan Livoli Divisi Utama 2025 di MOJI dan Vidio, Jangan Sampai Kelewatan!
- Jadwal dan Hasil Lengkap Pertandingan Voli Livoli Divisi Utama 2025
- Link Live Streaming Grand Final Livoli Divisi Utama 2025 di Vidio, 18-19 Oktober 2025
- Jadwal Lengkap Pertandingan Livoli Divisi Utama 2025, Ayo Dukung Tim Favoritmu!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...