
Bola.net - - Arema Cronus tak mau jemawa jelang menjamu PS TNI, Jumat besok. Bagi klub yang kini berlogo singa mengepal ini, pertandingan lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 tersebut merupakan laga krusial dalam upaya merebut gelar juara.
"Pertandingan lawan PS TNI ini sangat krusial. Pertandingan ini sangat penting dalam perjalanan kita menuju gelar juara," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.
Menurut Ruddy, karena pentingnya pertandingan ini, ia meminta tim untuk menjaga fokus mereka. Salah satunya adalah dengan tidak meremehkan PS TNI. "Jangan sampai menyepelekan. Ini penyakit sebagian besar tim-tim di Indonesia," tuturnya.
Sementara itu, menurut Ruddy, meski saat ini posisi mereka di papan bawah klasemen sementara ISC A 2016, PS TNI bukanlah tim yang bisa dipandang sebelah mata. Legimin Raharjo dan kawan-kawan dinilai memiliki senjata yang berpotensi menyulitkan Arema.
"Mereka memiliki fighting spirit. Ini yang membuat kita harus waspada pada mereka," tandasnya. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 12 Desember 2023 23:45
Sempat Join Proyek Los Galacticos ala Arema Cronus, Ini Kisah Greg Nwokolo
-
Bola Indonesia 4 Mei 2021 21:31
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 3 Oktober 2025 13:43
-
Liga Inggris 3 Oktober 2025 13:42
-
Liga Inggris 3 Oktober 2025 13:39
-
Liga Inggris 3 Oktober 2025 13:22
-
Liga Inggris 3 Oktober 2025 13:22
-
Otomotif 3 Oktober 2025 13:20
MOST VIEWED
- Link Nonton Live Streaming Bangkok United vs Persib Bandung Hari Ini Lewat HP
- Klasemen Grup G AFC Champions League Two 2025/2026: Poin Sama, Persib Bandung Hanya Kalah Produktivitas Gol dari Lion City
- Jadwal Siaran Langsung Bangkok United vs Persib Bandung di AFC Champions League 2025/2026
- Pemain Naturalisasi Malaysia Angkat Bicara soal Sanksi FIFA ke FAM: Ini tentang Martabat dan Integritas
HIGHLIGHT
- Tak Selalu Sempurna, Ini 5 Penalti Terburuk Lionel...
- 10 Kuda Hitam Liga Champions yang Bisa Bikin Kejut...
- 5 Pemain Muda yang Bisa Jadi Kejutan di Liga Champ...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 6 Pemain Top yang Gabung Klub Liga Arab Saudi Musi...
- Deretan Pemain dengan Gaji Fantastis di La Liga 20...
- 3 Klub Premier League yang Bisa Rekrut Gianluigi D...