
"Klub-klub akan mematuhi aturan pemerintah terkait KITAS ini," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.
"Kita saat ini sedang berupaya untuk mengikuti regulasi ini," sambungnya.
Sebelumnya, nama pemain-pemain asing Arema Cronus masuk dalam daftar 81 pemain dan pelatih asing yang dalam investigasi Save Our Soccer tak memiliki KITAS. Padahal, KITAS merupakan salah satu syarat agar pemain bisa disahkan oleh operator kompetisi, PT Gelora Trisula Semesta.
Pemain-pemain yang dimaksud adalah Gustavo Giron Marulanda, Esteban Vizcarra, Goran Gancev dan Srdan Lopicic. Keempatnya hanya menggunakan visa on arrival.
"Visa on arrival itu visa turis dan berlaku 30 hari. Tidak bisa digunakan untuk bekerja. Visa kunjungan usaha itu berlaku dua bulan dan bisa diperpanjang maksimal tiga kali alias enam bulan," ujar Koordinator SOS, Akmal Marhali.
"Untuk pekerja yang kontrak satu tahun mestinya harus mengurus KITAS. Bukan mensiasati dengan visa turis atau kunjungan usaha," sambungnya.
Menurut SOS, PT Gelora Trisula Semesta (PT GTS) -selaku operator- semestinya menjadi garda terdepan untuk mencegah penggunaan pemain dan pelatih asing ilegal demi reformasi tata kelola sepakbola nasional. Terlebih lagi, dalam regulasi dan manual ISC sudah ditetapkan aturan mengenai syarat penggunakan pemain/pelatih asing yaitu paspor, KITAS dan salinan kontrak kerja, seperti tercantum dalam pasal 32 ayat 1. Sementara, di pasal 33 tercantum bahwa GTS berhak melakukan verifikasi terhadap dokumen yang dipersyaratkan terhadap proses pendaftaran pemain.
"GTS tidak bisa lepas tangan terhadap pembiaran ini. Mereka yang mengesahkan boleh tidaknya pemain dan pelatih asing berkiprah di ISC. Artinya, mereka seharusnya menegakkan aturan. Jangan sampai di putaran kedua ISC hal semacam ini masih terjadi," tandasnya. [initial]
(den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 12 Desember 2023 23:45Sempat Join Proyek Los Galacticos ala Arema Cronus, Ini Kisah Greg Nwokolo
-
Bola Indonesia 4 Mei 2021 21:31
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 18 Januari 2026 08:00 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:50 -
Tim Nasional 18 Januari 2026 07:30 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:26 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:12 -
Liga Inggris 18 Januari 2026 07:00
MOST VIEWED
- Duel Ricardinho dan Falcao di XSeries-2 Diramaikan Beckham Putra, Saddil Ramdani, Hamka Hamzah, Sampai Kkajhe
- Bagaimana Persib Bandung Bangkit dari Awal Musim yang Goyah hingga Jadi Juara Paruh Musim BRI Super League
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5197520/original/095088500_1745476635-IMG-20250424-WA0038.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475932/original/049906700_1768695353-115507.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475928/original/032653900_1768693499-IMG-20260117-WA0238.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475924/original/031054700_1768690698-IMG-20260117-WA0172.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475812/original/099904100_1768657086-Serpihan.jpeg)
