Makan itu Enam! Momen Lionel Messi Emosi dengan Ucapan Kapten Timnas Bolivia
Asad Arifin | 14 Oktober 2020 12:01
Bola.net - Laga Bolivia melawan Argentina berakhir ricuh. Lionel Messi tersulut emosinya diduga karena kata-kata provokasi dari kapten Bolivia, Marcelo Moreno.
Argentina meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1 atas Bolivia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang digelar di Estadio Hernando Siles, Rabu (14/10/2020) dini hari WIB.
Argentina sejatinya tertinggal lebih dulu akibat gol yang dicetak Marcelo Moreno. Namun, Argentina berhasil bangkit dengan membalikkan skor berkat aksi Lautaro Martinez dan Joaquin Correa.
Hasil ini membuat Argentina kini telah meraih enam poin dan berada di posisi kedua klasemen. Argentina meraih poin yang sama dengan Brasil, yang berada di puncak klasemen karena unggul selisih gol.
Ribut-ribut di Ujung Laga
Laga Bolivia melawan Argentina berjalan seru. Hanya saja, terjadi keributan di ujung laga. Moreno diduga melakukan provokasi yang membuat pemain Argentina emosi, termasuk Lionel Messi.
Moreno, dikutip dari Marca, mengejek pemain Argentina dengan kata-kata 'makan itu enam!'. Kata itu merujuk pada kekalahan yang dialami Argentina pada 2009 lalu dengan skor 6-1 di markas Bolivia.
Lionel Messi menanggapi ucapan itu dengan emosi. La Pulga pun berkata: 'Ada apa dengan Anda?'. Tidak cukup sampai situ saja, Messi juga diduga mengejek Moreno dengan menyinggung di level mana dia bermain saat ini.
Moreno tidak terima dengan ucapan Lionel Messi. Pemain 33 tahun nampak makin emosi. Sedangkan, Lionel Messi pun mengucapkan beberapa kata lain. Keduanya lalu dilerai rekan-rekannya.
Moreno mendapatkan kartu kuning dari wasit atas keributan yang terjadi. Sedangkan, Lionel Messi tidak mendapat hukuman yang sama.
Kemenangan Penting Argentina
Bagi Argentina, meraih kemenangan di kandang Bolivia sangat penting. Sebab, Estadio Hernando Siles dikenal sebagai tempat yang sulit bagi tim tamu. Stadion ini terletak di ketinggian dan membuat tingkat oksigen minim.
Bagi Argentina, ini adalah kemenangan pertama di kandang Bolivia sejak 2005 lalu. Lionel Messi pun sangat senang dengan hasil apik ini.
"Kemenangan besar di ketinggian, yang selalu lebih mahal. Masih banyak yang harus dilakukan, kualifikasi baru saja dimulai dan kami sangat senang bisa meraih dua kemenangan ini," tulis Lionel Messi di Instagram miliknya.
Sumber: Marca, Instagram
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16 -
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04