Berpesta di Batam dengan Perempuan Lain, Wasit Premier League ini Bakal Kena 'Kartu Kuning'
Dimas Ardi Prasetya | 13 Juni 2019 20:54
Bola.net - Sejumlah wasit Premier League kedapatan berpesta di Batam dan salah satunya yakni wasit Martin Atkinson, akan mendapat 'kartu kuning dari ibu mertuanya.
Atkinson berpesta di Batam pekan lalu dengan tiga rekannya sesama wasit Premier League yakni Andre Marriner, Kevin Friend dan David Coote. Mereka berempat datang ke Indonesia untuk ikut serta dalam sebuah kegiatan amal.
Di sana mereka sempat membagikan sejumlah helm. Mereka diyakini melakukan kegiatan amal itu dengan menggunakan uang mereka sendiri.
Namun sebelum kembali ke Inggris pada hari Jumat (07/06), keempatnya sempat terlibat dalam sebuah pesta di sebuah bar dan tempat karaoke. Keempatnya kemudian juga ditemani enam perempuan.
Hal inilah yang kemudian menjadi sorotan media Inggris. Pasalnya tiga di antara keempat wasit itu semuanya sudah menikah. Mereka adalah Atkinson, Marriner, dan Friend.
Marriner, ayah dari satu anak, terekam kamera dalam sebuah disko dengan seorang wanita duduk di pengkuannya. Sementara itu kedua tangan terikat erat di pinggangnya.
David Coote, satu-satunya pria yang belum menikah dalam kelompok itu, memegang seorang wanita saat mereka berputar-putar di klub malam.
Kartu Kuning
Sementara itu Atkinson sendiri terlihat dipeluk oleh seorang perempuan yang mengenakan busana berwarna merah. Pesta yang cenderung 'offside' ini didengar oleh ibu mertuanya, Carol Parmley.
Ia mengaku belum melihat foto-foto yang beredar di dunia maya. Akan tetapi ia memastikan akan memberikan kartu kuning pada menantunya tersebut.
"Saya akan berbicara dengannya," ungkap Carol seperti dilansir Daily Mail.
Ia juga mengatakan ia belum berbicara dengan putrinya Julie tentang foto-foto yang memperlihatkan wanita muda berkeliaran di sekitar Atkinson dan teman-temannya. Ia juga menambahkan: "Ia (Julie) sedang berlibur, saya belum mendengar kabar darinya tentang hal itu."
Carol kemudian juga mengatakan bahwa ia sebenarnya merasa tak yakin menantunya itu bersikap 'offside'. "Saya tidak bisa membayangkan Martin main mata dengan siapa pun atau melakukan sesuatu yang tidak benar jika itu yang disindir," serunya.
Martin Atkinson memulai karirnya di Premier League sejak tahun 2002. Sejak saat ini ia telah memimpin 439 pertandingan.
Baca Juga:
- Pernikahan Sergio Ramos, Ronaldo tak Masuk Daftar Undangan
- Sergio Ramos Terbitkan Tiga Aturan Aneh di Acara Pernikahannya
- Terungkapnya Alasan Mike Tyson Bangun Resort Ganja
- Telat Gabung Usai Lebaran, 6 Pemain PSS Sleman Dihukum Traktiran
- Kisah Putri Bob Marley Selamatkan Timnas Sepakbola Wanita Jamaika
- Ganggu Final UCL, Kinsey Wolanski Kini 'Diganggu' Balik Oleh Pemain Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
LATEST UPDATE
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






