Liverpool dan City Bikin Chelsea Pede Hadapi Bayern Munchen di Liga Champions
Dimas Ardi Prasetya | 9 Januari 2020 18:49
Bola.net - Antonio Rudiger mengklaim Chelsea merasa percaya diri bisa mengatasi Bayern Munchen setelah berkaca pada performa lawan Liverpool dan Manchester City.
Chelsea berhasil meloloskan diri ke babak 16 besar Liga Champions di musim perdana Frank Lampard sebagai manajer. Namun di fase ini mereka dihadapkan pada lawan berat yakni Bayern Munchen.
Bayern merupakan tim langganan Liga Champions dan kerap disebut sebagai calon juara kompetisi tersebut. Maklum saja, mereka dihuni banyak pemain top dan kenyang pengalaman.
Di sisi lain, Chelsea kini dihuni beberapa pemain yang masih muda dan minim pengalaman. Performa mereka juga masih tidak konsisten, seperti yang terlihat di pentas Premier League sejauh ini.
Liverpool dan Manchester City

Di awal musim ini, Chelsea sempat dipertemukan dengan Liverpool di ajang UEFA Super Cup. The Blues sempat merepotkan The Reds hingga akhirnya baru bisa tumbang di babak adu penalti.
Kemudian di ajang Premier League belum lama ini, Chelsea dipertemukan dengan Manchester City. Meski menang 2-1 namun City tak mendapat kemenangan itu dengan mudah.
Dari kedua laga itu, Rudiger menegakan Chelsea merasa pede bisa mendapat sesuatu dari laga lawan Bayern nanti. Apalagi, klub asuhan Hansi Flick itu musim ini terlihat tidak setangguh musim-musim sebelumnya.
“Bayern telah mendominasi Bundesliga dalam beberapa tahun terakhir. Musim ini terlihat sedikit berbeda, dan itu juga bisa menjadi peluang kami," serunya pada Sport Bild.
"Meskipun kami memiliki satu tahun pergolakan musim ini, kami telah menunjukkan, misalnya di Piala Super UEFA melawan Liverpool atau pada akhir November melawan Manchester City, bahwa kami dapat setara dengan tim-tim top," koar Rudiger.
Antonio Rudiger vs Robert Lewandowski

Duel antara Chelsea vs Bayern Munchen nanti akan mempertemukan Antonio Rudiger dengan Robert Lewandowski. Rudiger mengaku ia sangat mengagumi bomber asal Polandia tersebut.
Bek asal Jerman ini pun mengaku duel itu akan sangat sulit. Namun ia siap untuk mematikan Lewandowski jika dipercaya oleh Frank Lampard untuk bermain.
"Bagi saya Mauro Icardi, Harry Kane dan Robert Lewandowski adalah pemain di posisi nomor 9 yang terbaik dalam beberapa tahun terakhir," kata Rudiger.
“Lewandowski tampaknya menjadi lebih baik di musim ini," sambungnya.
“Saya sangat menghormati dirinya. Ini akan menjadi tantangan yang sulit untuk bertahan melawannya. Kami hanya bisa menyelesaikan masalah itu melalui upaya kolektif,” cetus Rudiger.
Duel leg pertama antara Chelsea vs Bayern Munchen akan digelar pada 25 Februari di Stamford Bridge. Kemudian pada 18 Maret barulah Antonio Rudiger dkk akan berduel melawan Robert Lewandowski cs di Allianz Arena.
(bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06

