MU Jadikan Alexis Sanchez Pelicin Transfer Jadon Sancho?
Serafin Unus Pasi | 27 Mei 2020 20:46
Bola.net - Manchester United punya siasat baru untuk mengamankan jasa Jadon Sancho. Tim berjuluk Setan Merah itu diberitakan bakal memasukkan nama Alexis Sanchez dalam kesepakatan transfer Winger Borussia Dortmund tersebut.
Hampir setiap hari beredar spekulasi mengenai masa depan Sancho. Winger berusia 20 tahun itu kerap diberitakan bakal bergabung dengan Manchester United di musim panas nanti.
Namun belakangan beredar kabar bahwa transfer Sancho ke Old Trafford bakal sulit menjadi kenyataan. Mahar transfer sang winger diberitakan terlalu tinggi sehingga United tidak bisa mendapatkannya di musim panas ini.
Mundo Deportivo mengklaim bahwa United sudah mengantongi rencana agar transfer Sancho bisa tetap terwujud. Mereka akan mengajukan proposal tukar tambah, di mana mereka akan menawarkan Alexis Sanchez ke Dortmund.
Simak rencana transfer MU selengkapnya di bawah ini.
Tukar Tambah
Menurut laporan tersebut, siasat tukar tambah ini diambil MU untuk mengurangi mahar transfer Sancho.
Pada awalnya Dortmund mematok mahar transfer Sancho di kisaran angka 110 juta Euro. Dengan dimasukkan nama Sanchez, MU berharap nilai jual Sancho itu bisa turun.
United berharap dengan tambahan uang sebesar 80 juta Euro, mereka bisa mengamankan jasa Sancho di musim panas nanti.
Siap Ditukar
Menurut laporan tersebut, Manchester United sama sekali tidak keberatan untuk melepas Sanchez di musim panas ini.
Mereka menilai sang winger sudah tidak cocok bermain di tim mereka. Alhasil Solskjaer sama sekali tidak keberatan berpisah dengan sang winger.
Tidak hanya itu, Sanchez ditawarkan ke Dortmund karena MU tahu pihak tim Jerman itu membutuhkan winger baru sebagai ganti Sancho. Alhasil Sanchez bisa mengambil peran tersebut.
Cari Alternatif
Manchester United diberitakan mulai mempertimbangkan alternatif lain jika mereka masih kesulitan mendapatkan jasa Sancho.
Ada beberapa nama seperti Rabbi Matondo, David Brooks dan Jack Grealish yang diberitakan akan menjadi alternatif pengganti winger 20 tahun tersebut.
(Mundo Deportivo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nottingham Forest Lagi Terseok-seok, MU Haram Pandang Sebelah Mata
Liga Inggris 1 November 2025, 17:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 1-4 November 2025
Liga Inggris 1 November 2025, 16:10
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 1 November 2025, 08:35
-
Cedera De Bruyne dan Piala Afrika jadi Alasan Napoli Memburu Kobbie Mainoo dari MU
Liga Italia 31 Oktober 2025, 15:11
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Burnley vs Arsenal: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 2 November 2025, 00:41
-
Ujian Berat Milan: Hadapi Roma yang Percaya Diri dan Dybala yang Penuh Ancaman
Liga Italia 2 November 2025, 00:36
-
Roma yang Membesarkannya, Milan Tempat Ia Menutup Kariernya
Liga Italia 2 November 2025, 00:23
-
Man of the Match Nottingham Forest vs Manchester United: Amad Diallo
Liga Inggris 2 November 2025, 00:21
-
Hasil Burnley vs Arsenal: Gyokeres Cetak Gol, The Gunners Mantap di Puncak Klasemen
Liga Inggris 2 November 2025, 00:13
-
Milan vs Roma: Antara Dybala, Modric, dan Asa Scudetto Serie A
Liga Italia 2 November 2025, 00:11
-
Duel Panas di San Siro: Milan Andalkan Duet Nkunku-Leao Hadapi Roma dan Dybala
Liga Italia 2 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36




