Wah, Lewandowski Sudah Lewati Torehan Gol Van Nistelrooy di Liga Champions
Afdholud Dzikry | 23 Oktober 2019 14:10
Bola.net - Dua gol yang diciptakan Robert Lewandowski ketika Bayern Munchen mengalahkan Olympiakos membuat namanya melewati catatan gol milik Ruud van Nistelrooy di Liga Champions.
Bayern Munchen meraih kemenangan ketiga mereka di penyisihan grup Liga Champions Grup B. Tandang ke markas Olympiakos, Die Roten meraih kemenangan dengan skor tipis 3-2.
Bermain di Stadio Georgios Karaiskakis, Piraeus, Rabu (23/10/2019) dini hari tadi WIB, Bayern Munchen sempat tertinggal lebih dahulu lewat gol Youssef El Arabi pada menit ke-23. Namun 10 menit kemudian Lewandowski menyamakan kedudukan yang membuat skor menjadi 1-1 di babak pertama.
Di babak kedua permainan semakin seru. Lewandowski mencetak gol keduanya pada pertandingan ini ketika laga memasuki menit ke-62. Keunggulan tim tamu bertambah setelah Corentin Tolisso mencetak gol di menit ke-75 sebelum Guilherme memperkecil skor lewat golnya empat menit kemudian.
Skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu pun bertahan hingga pertandingan usai. Kemenangan yang membuat Munchen meraih tiga kemenangan dari tiga laga dan memuncaki klasemen grup B.
Rekor Gol Lewandowski
Selain membawa Munchen terus di puncak klasemen, pertandingan melawan Olympiakos ini juga punya makna tersendiri bagi Lewandowski. Apa itu?
Berkat dua gol yang ia cetak ke gawang Jose Sa, penyerang asal Polandia tersebut melewati torehan gol Ruud van Nistelrooy di daftar top skor sepanjang masa Liga Champions. Sebelumnya, Lewandowski dan Nistelrooy sama-sama telah mencetak 56 gol di panggung tertinggi Eropa.
Dengan tambahan dua gol itu, Lewy kini tercatat sudah mencetak 58 gol di Liga Champions. Artinya, ia kini menempati posisi kelima di daftar top skor Liga Champions sepanjang masa.
Torehan gol Lewandowski ini hanya kalah dari Cristiano Ronaldo (127 gol), Lionel Messi (112), Raul González (71) dan Karim Benzema (60).
Reaksi Lewandowski
"Saya hanya mencoba untuk melakukan yang terbaik, melakukan pekerjaan saya sebaik mungkin, mencetak gol demi gol dan bermain untuk tim dan menang," ujarnya setelah pertandingan.
"Saya tahu bahwa setiap momen di atas lapangan sangat penting dan bisa menentukan menang atau kalah. Itulah kenapa saya ingin tetap fokus, tenang, dan melakukan tugas saya," lanjutnya.
Berita Pilihan untuk Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


