3 Klub Tersingkir dari Fase Grup Liga Champions 2023/2024: Royal Antwerp Paling Buruk!
Asad Arifin | 8 November 2023 09:21
Bola.net - Tiga klub dipastikan tersingkir dari fase grup Liga Champions 2023/2024 hingga hari Rabu (8/11/2023) pagi WIB. Tiga tim tersebut antara lain Red Star Belgrade, Young Boys, dan Royal Antwerp.
Pekan ini, fase grup Liga Champions musim 2023/2024 masuk matchday keempat. Tim yang berada di Grup E hingga H telah memainkan matchday keempat. Sedangkan, tim Grup A hingga D akan bermain pada Kamis (9/11/2023) dini hari WIB.
Sejauh ini, dua tim sudah lolos ke babak 16 Besar. Dua tim tersebut adalah Manchester City dan RB Leipzig. Sedangkan, Bayern Munchen dan Real Madrid butuh satu kemenangan untuk lolos ke 16 Besar.
Sementara, tiga tim dipastikan gagal lolos ke babak 16 Besar. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Red Star Belgrade

Red Star Belgrade atau Crvena Zvezda berada di Grup G. Klub asal Serbia itu tidak mampu berbuat banyak dalam persaingan di Grup G. Mereka baru meraih satu poin dari empat laga yang dimainkan.
Red Star sudah kebobolan 10 gol dari empat laga yang dimainkan. Peluang lolos ke 16 Besar sudah tertutup. Namun, mereka masih punya peluang lolos ke play-off Liga Europa.
Hasil Pertandingan
20/09/23 Manchester City 3 - 1 Red Star
05/10/23 Red Star 2 - 2 Young Boys
26/10/23 RB Leipzig 3 - 1 Red Star
08/11/23 Red Star 1 - 2 RB Leipzig
Young Boys

Masih dari Grup F, Young Boys juga menjadi penggembira seperti Red Star. Young Boys gagal bersaing dengan Manchester City dan RB Leipzig. Young Boys baru mendapat satu poin dari empat laga.
Catatan Young Boys tidak lebih baik dari Red Star. Young Boys sudah kebobolan 11 kali dan baru mencetak satu gol.
Hasil Pertandingan
19/09/23 Young Boys 1 - 3 RB Leipzig
05/10/23 Red Star 2 - 2 Young Boys
26/10/23 Young Boys 1 - 3 Manchester City
08/11/23 Manchester City 3 - 0 Young Boys
Royal Antwerp

Royal Antwerp sejauh ini jadi tim paling buruk di fase grup Liga Champions 2023/2024. Royal Antwerp gagal meraih poin dari empat laga yang dimainkan. Royal Antwerp selalu kalah.
Bukan hanya selalu kalah, Royal Antwerp juga kebobolan 14 kali. Sedangkan, gol yang mampu mereka cetak hanya tiga. Royal Antwerp jadi juru kunci klasemen Grup H.
Hasil Pertandingan
20/09/23 Barcelona 5 - 0 Antwerp
04/10/23 Antwerp 2 - 3 Shakhtar Donetsk
26/10/23 Antwerp 1 - 4 Porto
08/11/23 Porto 2 - 0 Antwerp
Mereka yang Lolos 16 Besar

Real Madrid dan Bayern Munchen punya kans sangat besar untuk lolos ke babak 16 Besar. Syaratnya, mereka harus menang pada matchday ke-4. Real Madrid akan menjamu Braga dan Bayern Munchen jadi tuan rumah untuk Galatasaray.
Namun, sejauh ini, baru dua tim yang lolos ke 16 Besar. Berikut adalah daftar dua tim yang sudah lolos 16 Besar Liga Champions 2023/2024 hingga hari Rabu (8/11/2023) pukul 07.00 WIB:
- Manchester City (Grup G)
- RB Leipzig (Grup G)
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Kesal Kalah Lawan AC Milan, Luis Enrique Kritik Pedas Permainan PSG
- Jadwal Siaran Langsung Liga Champions di SCTV Pekan Ini, 8-9 Oktober 2023
- Hasil Liga Champions Tadi Malam: Milan Perkasa, Man City Pesta Tiga Gol, Barcelona Apes!
- Grup F Memang Benar-Benar Grup Neraka, Semua Tim Masih Berpeluang Lolos 16 Besar!
- Grup F Liga Champions 2023/2024 Benar-benar Neraka!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kehilangan Fokus yang Nyaris Berbuah Petaka untuk Inter Milan
Liga Champions 6 November 2025, 15:37
-
Ada Penemu Bakat David De Gea di Balik Transfer Senne Lammens ke MU
Liga Inggris 6 November 2025, 15:11
-
Inter Milan Tidak Boleh Besar Kepala Meski Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 6 November 2025, 14:30
-
Nyaris Kalah dari Club Brugge, Hansi Flick Sentil Barcelona: Ayo Berbenah!
Liga Champions 6 November 2025, 14:17
LATEST UPDATE
-
#WangiYangBikinInget: FFAR, Parfum Andalan Pria Ambisius yang Bikin Kesan Nempel Lama
Lain Lain 8 November 2025, 14:13
-
Alexander Isak Masih Mandul di Liverpool, Arne Slot Pasang Badan
Liga Inggris 8 November 2025, 14:00
-
Meski Sudah Sehat, Pep Guardiola Bakal Parkir Rodri Lawan Liverpool, Kenapa?
Liga Inggris 8 November 2025, 13:00
-
Leny Yoro Sebut Skema 3 Bek Ruben Amorim Bukan Penyebab Inkonsisten MU
Liga Inggris 8 November 2025, 12:00
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 8 November 2025
Bola Indonesia 8 November 2025, 10:30
-
Perang Internal di Petinggi Real Madrid, Ada Apa?
Liga Spanyol 8 November 2025, 10:29
-
49 Nama Diajukan ke Prabowo, Soeharto dan Gus Dur Masuk Daftar Prioritas Pahlawan Nasional?
News 8 November 2025, 10:04
LATEST EDITORIAL
-
Nasib Penggawa Inter Milan Peraih Treble 2010: Dari Julio Cesar hingga Mourinho
Editorial 7 November 2025, 15:22
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20











