Bukan Jorginho Lagi, Lampard Konfirmasi Perubahan Algojo Penalti Chelsea
Richard Andreas | 5 November 2020 11:00
Bola.net - Frank Lampard mengonfirmasi bahwa Jorginho bukan lagi eksekutor penalti utama Chelsea. Tugas penting itu sudah beralih ke Timo Werner, yang sudah terbukti apik.
Kamis (5/11/2020) dini hari WIB, Werner bahkan mencetak dua gol penalti pada kemenangan 3-0 Chelsea atas Rennes, matchday 3 Grup E Liga Champions 2020/21.
Seusai pertandingan, Lampard pun ditanyai perihal tugas Werner sebagai algojo meski ada Jorginho di lapangan. Kini Lampard mengakui bahwa peran penting itu telah berganti ke pundak Werner.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pergantian tugas
Sebelumnya Jorginho merupakan eksekutor penalti impresif, dia punya gaya tembak yang unik, yakni berlari-lari kecil sebelum menembak bola. Namun, gaya itu beberapa kali terbukti gagal, dan mungkin itulah alasan Lampard menggantikannya dengan Werner.
"Saya sudah bicara dengan Jorginho sebelumnya, sebab dia terbukti brilian dalam mengambil penalti. Hanya karena dia gagal beberapa kali baru-baru ini, saya merasa sudah waktunya untuk perubahan," kata Lampard di laman resmi Chelsea.
"Jawaban Jorgi sangat profesional, sesuai yang saya harapkan. Dia hanya ingin mencetak gol, tapi dia pun tidak masalah dengan perubahan peran ini."
"Jika Timo mencetak gol penalti seperti hari ini, dia pun akan ikut bahagia," imbuhnya.
Aturan penalti
Meski senang timnya diuntungkan penalti, Lampard mengakui peraturan handball musim ini sedikit aneh. Dia pun jujur bakal merasa berang jika ada di posisi pelatih Rennes.
"Kami sudah punya masalah ini [handball] pada awal musim Premier League, dan sekarang sudah disesuaikan dengan pergerekan lengan yang alamiah atau tidak," lanjut Lampard.
"Saya tidak benar-benar senang dengang handball itu dan jika saya adalah pelatih Rennes hari ini, saya pun tidak akan senang."
"Hari ini memang kaim yang diuntungkan, tapi saya tidak terlalu mendukung aturan tersebut. Begitulah adanya," tutupnya.
Sumber: Chelsea
Baca ini juga ya!
- Terbaik dan Terburuk dari Duel Barcelona vs Dynamo Kiev: Leo Messi Kok Penalti Lagi
- Pengakuan Koeman, Masalah Barcelona Ada di Pergerakan Tanpa Bola
- 5 Pelajaran dari Laga Chelsea vs Rennes: Siapa Bisa Bobol Gawang The Blues?
- 5 Pelajaran dari Duel Barcelona vs Dynamo Kiev: Hampir Batal Menang, Kok Gampang Grogi?
- 5 Pelajaran Ferencvaros vs Juventus: Tentang Fleksibilitas Formasi Andrea Pirlo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST UPDATE
-
Toprak Razgatlioglu Kunjungi SMK di Jakarta Bareng Yamaha Jelang Debut di MotoGP 2026
Otomotif 20 Januari 2026, 15:29
-
Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:17
-
Jadwal Liga Champions Inter vs Arsenal: Jam Berapa dan Tayang di Mana?
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:07
-
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Inter vs Arsenal
Bolatainment 20 Januari 2026, 15:07
-
Inter Milan Ingin Hapus Kutukan Laga Besar saat Hadapi Arsenal di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 15:03
-
Christian Chivu Tegaskan Inter Milan Tahu Cara Hadapi Arsenal
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:49
-
3 Pemain Arsenal Absen Lawan Inter Milan, Siapa Saja?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 14:40
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Ketiga Putaran I di Bandung, 22-25 Januari 2026
Voli 20 Januari 2026, 14:35
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





