Fakta: Barcelona Cuma 2 Kali Menang dari 13 Pertemuan Terakhir Lawan Bayern Munchen
Richard Andreas | 13 September 2022 05:30
Bola.net - Barcelona bakal menantang Bayern Munchen dalam duel matchday 2 Liga Champions 2022/23, Rabu (14/9/2022). Pertandingan ini tentu jadi tantangan tersendiri bagi Blaugrana.
Betapa tidak, laga tandang ke Allianz Arena ini jadi kesempatan Barca untuk mengukur kekuatan tim. Beberapa tahun terakhir Barca punya rapor buruk setiap kali menghadapi Bayern di Eropa.
Bahkan, salah satu memori terburuk Barca di Liga Champions adalah kekalahan dengan skor telak 2-8 dari Bayern di edisi 2020 silam.
Tidak hanya itu, data mencatat bahwa Barca hanya dua kali menang dalam 13 pertemuan terakhir kontra Bayern. Catatan buruk inilah yang bakal menghantui skuad Xavi di pertandingan nanti.
Sulit, tapi bisa!
Xavi tidak membantah dan tidak mengabaikan catatan buruk tersebut. Memang terbukti bahwa riwayat pertemuan Barca dengan Bayern seringkali berakhir buruk.
Biar begitu, tidak ada alasan untuk meragu. Barca yang sekarang tampak cukup tangguh di era baru bersama Xavi.
"Kita bicara soal Bayern Munchen. Begitulah sepak bola. Benar bahwa kami hanya dua kali menang dalam 13 laga terakhir lawan mereka," kata Xavi.
"Dan kami belum pernah menang di Allianz Arena. Kami tahu betapa sulitnya tantangan ini, tapi saya kira kami mampu melewatinya. Kita lihat saja besok."
Lupakan masa lalu

Xavi pun dimintai pendapat soal riwayat buruk Barca dalam duel kontra Bayern beberapa tahun terakhir. Menurutnya, kekalahan di masa lalu tersebut tidak lagi bisa jadi tolok ukur.
"Mengamati laga-laga sebelumnya, kami jelas kesulitan. Namun, besok kami ingin bertanding sebaik mungkin. Saya bakal senang jika para pemain bisa menunjukkan potensi mereka," sambung Xavi.
"Kami harus meninggalkan masa lalu di belakang dan harus meyakini kemampuan kami untuk menang."
Karakter Barca
Lebih lanjut, Xavi meminta timnya fokus ke diri sendiri, bukan terhadap ancaman Bayern. Barca yang sekarang mulai menunjukkan potensi untuk bersaing meraih trofi.
"Kami harus menunjukkan karakter dan membuktikan apa yang bisa kami lakukan di lapangan. Kami bisa saja kalah, tapi kami harus menunjukkan gaya main kami," tutupnya.
Klasemen Grup C Liga Champions 22/23
Sumber: Barcelona
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Klopp Harap Tribute Ala Ronaldo Kembali Diulang Fans Liverpool Saat Beri Penghormatan bagi Ratu Eliz
- Duel Napoli vs Liverpool Adalah Pertunjukan Horor, Lebih Parah dari Duel Lawan Villa
- Kabar Buruk Bagi Liverpool, Robertson Susul Rekan-rekannya ke Ruang Medis
- Jadwal Lengkap Liga Champions 2022/2023
- Jebol Gawan Napoli, Winger Liverpool: Nggak Ada Artinya
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



