Hadapi Napoli, Liverpool Tak Takut Kebobolan Lebih Dulu
Dimas Ardi Prasetya | 11 Desember 2018 17:15
Bola.net - - Jurgen Klopp menegaskan Liverpool tak takut kebobolan lebih dahulu saat menjamu Napoli namun ia juga mengaku sadar atas implikasinya.
Liverpool akan menghadapi laga hidup mati di matchday 6 Liga Champions tengah pekan ini. Mereka harus bisa menang saat menjamu Napoli di Anfield.
Mereka harus bisa menang 1-0 atau menang dengan selisih dua gol. Jika tidak mereka tak akan bisa lolos ke fase knockout.
Liverpool saat ini ada di posisi ketiga klasemen Grup C dengan raihan enam poin dari lima laga. Sementara PSG ada di urutan kedua dengan delapan poin dan Napoli di peringkat pertama dengan koleksi sembilan poin.
Tak Takut
Agar bisa merealisasikan target itu, maka Liverpool mau tak mau harus main menyerang. Tapi di sisi lain mereka juga wajib berhati-hati agar tidak kebobolan.
Apalagi Napoli punya serangan balik yang mematikan. Meski demikian Klopp menegaskan timnya tak akan merasa takut untuk kebobolan lebih dahulu dan akan menginstruksikan timnya untuk tetap bermain seperti biasanya.
"Anda tidak memiliki situasi seperti ini 20 kali dalam karir Anda, itulah mengapa saya pikir masuk akal bahwa pendekatan kami sebelum pertandingan akan benar-benar normal," serunya seperti dilansir Sky Sports.
"Kami tidak ingin selalu kebobolan, begitulah adanya, dan kami ingin menang, begitulah adanya. Sisanya akan kami lihat selama pertandingan," ujar Klopp.
"Kami harus benar-benar aktif, sangat fokus, sangat awal dalam pertandingan tetapi bukan karena kami takut untuk kebobolan gol sebelum pertandingan dimulai," tegasnya.
Implikasi
Klopp menambahkan dirinya juga paham dengan implikasi pada timnya jika Napoli sukses mencetak gol lebih dahulu. Jika hal itu terjadi maka Liverpool harus bisa mencetak dua gol balasan.
"Mereka (Napoli) harus bekerja sangat keras untuk setiap peluang dan kemudian kami masih memiliki kesempatan untuk menyelamatkannya. Dan di sisi lain, kami harus mencetak gol," ucapnya.
"Satu-satunya hal yang jelas adalah jika kami unggul 1-0 maka itu tidak seperti keunggulan 1-0 biasanya," ujar Klopp.
"Jika mereka mencetak gol maka kami harus mencetak gol kedua dan ketiga dan itu adalah pekerjaan yang sangat sulit untuk dilakukan. Kami sudah tahu itu. Sekarang kami harus melakukan pekerjaan itu," tegasnya.
Berita Video
Berita Video Barcelona Vs Tottenham Hotspur, Partai Hidup Mati Dele Alli dkk.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:23
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



