Hasil PSG vs PSV Eindhoven: Skor 1-1
Richard Andreas | 23 Oktober 2024 03:57
Bola.net - PSG dipaksa main imbang oleh tim tamu PSV Eindhoven. Pertandingan berlangsung menarik. Dominasi PSG berhasil dinetralisir PSV yang mencuri satu poin lewat skor akhir 1-1.
Rabu 23 Oktober 2024, PSG meladeni PSV di Parc des Princes dalam matchday 3 Liga Champions 2024/2025. Di luar prediksi, tim tamu berhasil membuat skuad Luis Enrique kerepotan.
PSG sebenarnya tampil dominan sejak menit pertama, tapi PSV tahu caranya melawan dengan baik. Pertahanan PSV rapat dalam 30 menit pertama, membuat PSG kesulitan.
Menit ke-34, PSV justru mencuri gol lebih dahulu. Noa Lang mendapatkan bola di depan kotak penalti dan menembak mendatar, keras mengecoh Donnarumma. Gol! PSG 0-1 PSV.
PSG coba segera bangkit di sisa babak pertama, tapi PSV bertahan dengan solid. Skor 0-1 pun mengantar para pemain ke ruang ganti.
PSG lantas mencoba meningkatkan tempo serangan di babak kedua dan berhasil mencetak gol balasan di menit ke-56. Skema tendangan sudut, umpan Fabian Ruiz dituntaskan sepakan keras Achraf Hakimi. Gol! PSG 1-1 PSV.
PSG terus menggempur di 20 menit akhir pertandingan. Bahkan wasit memberikan tambahan waktu 8 menit. Meski begitu, skor 1-1 terus bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Statistik PSG vs PSV Eindhoven

Tembakan: 26 - 8
Tembakan tepat sasaran: 8 - 3
Penguasaan bola: 61% - 39%
Operan: 591 - 380
Akurasi operan: 87% - 81%
Pelanggaran: 11 - 12
Kartu kuning: 1 - 6
Kartu merah: 0 - 0
Offside: 0 - 2
Tendangan sudut: 14 - 3
Susunan Pemain
PSG XI: Donnarumma, Mendes, Pacho, Marquinhos, Hakimi, Neves, Ruiz (59' Vitinha), Zaire-Emery (82' Mayulu), Barcola (81' Kolo Muani), Dembele (81' Doue), Kang-in (68' Asensio)
Pelatih: Luis Enrique
PSV XI: Benitez, Dams, Boscagli, Flamingo, Junior, Saibari (84' Ledezma), Tillman, Lang (65' Driouech), Bakayoko (84' Babadi), Til, De Jong
Pelatih: Peter Bosz
Klasemen Liga Champions 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


