Isco Masih Belum Habis Lho, Zidane!
Richard Andreas | 25 Februari 2021 08:00
Bola.net - Kemenangan Real Madrid atas Atalanta (1-0) diwarnai aksi memukau Isco selama 76 menit di lapangan. Meski tak mencetak gol, Isco kembali menyuguhkan level permainan terbaiknya seperti sedia kala.
Kamis (25/2/2021), Madrid menundukkan Atalanta dengan skor tipis 1-0 pada duel leg pertama 16 besar Liga Champions 2020/21. Kemenangan ini krusial bagi Madrid yang bermain sebagai tim tandang.
Madrid belum pasti lolos, masih ada leg kedua yang bisa jadi kesempatan Atalanta, Namun, sebelum bicara soal leg kedua, kali ini Los Blancos boleh puas menyaksikan performa Isco.
Zinedine Zidane pun mengakui Isco akhirnya tampil seperti pemain top yang dia kenal. Apa kata Zidane?
Kerja keras Isco
Dua musim terakhir berjalan cukup berat bagi Isco yang tidak bisa bermain reguler karena berbagai masalah, termasuk cedera. Di laga ini Isco akhirnya membuktikan diri, dia jadi pemain paling berbahaya di lapangan.
"Dia pemain kami. Dia bermain hari ini meski akhir-akhir ini dia tidak banyak terlibat, khususnya tidak di starting line-up," buka Zidane di Realmadrid.com
"Kami tahu apa yang bisa dia lakukan dan setiap kali dia bermain, dia megerahkan segenap kemampuannya."
"Dia tampil dengan baik selama lebih dari satu jam," imbuhnya.
Ubah rencana
Pada awalnya Isco diturunkan sebagai false nine untuk mengisi pos striker yang ditinggal Karim Benzema karena cedera. Namun, posisi Isco berubah di pertengahan babak pertama usai kartu merah pemain Atalanta di menit ke-17.
Setelah kartu merah itu Isco ditarik ke tengah, bermain di belakang Marco Asensio dan Vinicius Junior. Hasilnya pun memuaskan.
"Taktik kami berubah. Memahami bahwa mereka bermain dengan tiga bek, kami igin menempatkan Isco di antara lini jadi kami bisa mencoba memaksimalkan kecepatan Vinicius dan Asensio," sambung Zidane.
"Pertandingan kemudian berubah jauh berbeda dan hasil akhirnya bagus bagi kami, meski peforma kami tidak maksimal," tutupnya.
Sumber: Real Madrid
Baca ini juga ya!
- 3 Catatan Man City Usai Bekuk Monchengladbach: Terlalu Tangguh Sampai Pecahkan Rekornya Sendiri
- Ogah Kepedean, Zidane Tahu Atalanta Masih Berbahaya di Leg Kedua
- Atalanta Keok, Gasperini: Hanya Perlu Menang di Madrid, Enteng!
- Hasil Pertandingan Atalanta vs Real Madrid: Skor 0-1
- Lawan Atalanta, Harapan Fans Real Madrid: Jangan Dibantai Aja Udah
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












