Jarang Terjadi, Liverpool Kalah Telak tetapi Klopp Tetap Bangga
Richard Andreas | 4 Mei 2019 09:40
Bola.net - - Bos Liverpool, Jurgen Klopp ternyata tidak terlalu menyesali kekalahan timnya dari Barcelona di leg pertama semifinal Liga Champions 2018/19. Melawat ke Camp Nou, Kamis (2/5) dini hari WIB, Liverpool dihajar tiga gol tanpa balas dan terpaksa pulang dengan tangan hampa.
Kekalahan 0-3 itu sebenarnya tidak menggambarkan jalannya pertandingan. Liverpool bermain cukup bagus dan memaksa Barca lebih banyak bertahan. Barca bahkan memilih bermain pragmatis untuk mengatasi serangan agresif Liverpool.
Penyesuaian taktik Barca ini membuktikan bahwa Liverpool memiliki ancaman yang luar biasa melalui serangan-serangan cepat mereka. Sayangnya, Liverpool gagal memaksimalkan peluang-peluang mereka, dan Barca punya Lionel Messi yang jadi pembeda.
Mengapa Klopp tetap bangga meski Liverpool dihajar 0-3? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sikap Positif
Peluang Liverpool lolos ke final belum sepenuhnya musnah. Membalikkan defisit tiga gol bukan tugas mudah, tetapi Anfield bisa saja membantu The Reds melakukan keajaiban.
Performa Liverpool juga membuat Klopp tetap merasa positif. Meski kalah 0-3, The Reds menunjukkan permainan yang menjanjikan untuk menyulitkan Barca di leg kedua nanti.
"Tidak ada masalah [dengan mentalitas skuatnya], tentu saja kami harus membuktikannya lagi besok, tetapi kami tidak perlu membangkitkan para pemain di Barcelona dan memeluk mereka. Itulah kami, kami memahaminya," tegas Klopp di Liverpoolfc.com.
"Sejujurnya, ini tidak terlalu sering terjadi, bahwa saya kalah 3-0 dan lebih banyak memikirkan hal-hal positif dari pertandingan itu daripada sisi negatifnya, laga ini berbeda."
Bisa Nihil Trofi
Liverpool sudah membuktikan diri sebagai salah satu tim terkuat musim ini, tetapi perjuangan itu tidak ada gunanya jika mereka kembali gagal meraih trofi. Bagaimanapun, trofi adalah tolok ukur yang sebenarnya.
Klopp dikenal sebagai pelatih spesialis runner-up. Dia melakukannya musim lalu ketika membantu Liverpool mencapai final Liga Champions hanya untuk dikalahkan Real Madrid.
Musim ini, Liverpool bisa kembali jadi tim 'hampir'. Harapan mereka untuk menjuarai Premier League ada di tangan Manchester City, dan di Liga Champions mereka harus menemukan cara membalikkan situasi defisit tiga gol dari Barcelona.
Liverpool bisa saja kembali nihil trofi musim ini.
Baca Juga:
- Terungkap! Messi Ternyata Sedikit Curang Ketika Bikin Gol Tendangan Bebas ke Gawang Liverpool
- Guardiola Akui Liverpool Sebagai Rival Terberat yang Pernah Dihadapinya
- Bersikap Profesional, Benitez Tak Mau Bantu Liverpool Jadi Juara
- Sudah Juara, Barcelona Tetap Ingin Kalahkan Celta
- Alisson Diklaim Sejajar Dengan Kiper-Kiper Terbaik Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:23
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
-
Liverpool Siapkan Tawaran 1,5 Triliun untuk Bek Tottenham sebagai Pengganti Van Dijk
Liga Inggris 19 Januari 2026, 15:52
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
LATEST UPDATE
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26



