Protes Napoli, Barcelona Terancam Batal Main di Camp Nou
Richard Andreas | 31 Juli 2020 00:00
Bola.net - Duel leg kedua 16 besar Liga Champions, Barcelona kontra Napoli, Minggu (9/8/2020) mendatang masih berada di ambang ketidakpastian. Ada kemungkinan Barca harus mengungsi ke negara lain.
Kedua tim ini bermain imbang 1-1 pada pertemuan pertama di Italia, Februari lalu. Saat itu Barca tidak bermain terlalu baik, tapi Napoli pun membuang kesempatan emas untuk memetik kemenangan.
Kini, leg kedua bakal dimainkan dalam kondisi yang jauh berbeda, pandemi virus corona jadi penyebabnya. Jarak antara dua pertandingan terlalu jauh, kondisi kedua tim pun tak lagi sama.
Setelah pertimbangan panjang, UEFA memutuskan tetap menggelar sisa duel 16 besar di kandang tuan rumah masing-masing, tapi mulai perempat final, pertandingan bakal dipusatkan di Portugal.
Lalu mengapa duel Barca-Napoli terancam batal? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Gelombang kedua
Spanyol sebenarnya sudah melewati serangan virus corona dengan baik, tapi ternyata datang gelombang kedua beberapa pekan terakhir. Salah satu wilayah yang terdampak ada di wilayah timur laut Catalunya, alias dekat dengan stadion Barca.
Sebab itu, presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis, mendesak UEFA untuk menimbang ulang keputusan mereka. Memaksakan pertandingan tetap di Camp Nou bisa membawa bahaya.
"Pertandingan kontra Barcelona akan selalu jadi pertandingan besar. Musim panas lalu [uji coba] kami dua kali melawan mereka, lalu ketiga kalinya ketika menjamu mereka di leg pertama 16 besar Liga Champions," buka De Laurentiis kepada Sky Italia.
"Sekarang, kami akan memainkan pertandingan keempat."
Di Portugal saja
Menurut De Laurentiis, menggelar pertandingan tetap di Camp Nou berisiko besar. Bahkan pemerintah Spanyol sendiri masih mencari cara terbaik untuk menangani serangan gelombang kedua.
"Kami mendengar keraguan dan ketakutan dari Spanyol. UEFA acuh tak acuh, tidak ada yang tahu bagaimana cara mengontrolnya," lanjut De Laurentiis.
"Jika mereka telah memutuskan Liga Champions bakal dituntaskan di Portugal dan Liga Europa di Jerman, saya kira seharusnya duel leg kedua ini dimainkan di Portugal atau di Jerman pula."
"Saya tidak paham mengapa kami harus mendatangi kota yang punya masalah besar," pungkasnya.
Sumber: Sky Italia
Baca ini juga ya!
- Diincar MU dan Barcelona, Villarreal Naikkan Harga Pau Torres
- Vidal Bahas Masa Depannya di Barcelona dan Kelanjutan Nasib Setien di Camp Nou
- Nestapa Martin Braithwaite: Belum Enam Bulan, Sudah Mau Didepak Barcelona
- Cari Pengganti Kepa, Chelsea Mulai PDKT Pada Ter Stegen
- 5 Pemain Terbaik di Eropa Musim ini Berdasar Rating: Ronaldo Kalah dari Messi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Peringatan Keras Virgil van Dijk soal Kebiasaan Liverpool Bermain Ceroboh
Liga Inggris 19 Januari 2026, 06:00
-
Raphinha Absen Lawan Real Sociedad, Barcelona Siapkan Pengganti
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 22:25
-
Prediksi Susunan Pemain Barcelona Kontra Real Sociedad, Fokus Jaga Puncak Klasemen
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 20:25
-
Prediksi Real Sociedad vs Barcelona 19 Januari 2026
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
Anfield Mulai Hilang Kesabaran: Arne Slot Dikecam Usai Liverpool Ditahan Burnley
Liga Inggris 19 Januari 2026, 13:57
-
Carrick Effect di Old Trafford: Derby Menang, Manchester United Terlihat Hidup Lagi
Liga Inggris 19 Januari 2026, 12:58
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 19 Januari 2026, 11:19
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 19 Januari 2026, 11:19
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









