Real Madrid Dihantam Sederet Kekacauan Jelang Laga Hidup-Mati Kontra Arsenal di Liga Champions
Ari Prayoga | 15 April 2025 12:57
Bola.net - Real Madrid menghadapi tekanan besar jelang leg kedua perempat final Liga Champions melawan Arsenal yang akan digelar di Santiago Bernabeu, Kamis (17/4/2025) dini hari WIB.
Kekalahan telak 0-3 di leg pertama membuat Los Blancos harus mengejar ketertinggalan dalam laga yang disebut-sebut sebagai 'misi mustahil'.
Namun di balik persiapan krusial itu, kondisi internal tim justru tengah dilanda kekacauan.
Pelatih Carlo Ancelotti sebelumnya menyerukan ketenangan untuk menghadapi laga penting ini. Sayangnya, atmosfer di ruang ganti dan lapangan latihan justru mencerminkan hal sebaliknya.
Bellingham dan Rudiger Cekcok

Pada sesi latihan terakhir sebelum laga versus Deportivo Alaves, terjadi insiden panas antara dua bintang utama Madrid, Jude Bellingham dan Antonio Rudiger.
Laporan dari media Spanyol, El Chiringuito menyebutkan bahwa Bellingham dan Rudiger terlibat adu fisik dan verbal yang memaksa rekan setim harus turun tangan melerai.
Ketegangan dipicu oleh tekel keras Rudiger dalam sesi gim internal yang langsung memancing respons emosional dari Bellingham. Beruntung, keduanya disebut telah berdamai usai kejadian.
Pelanggaran Brutal Mbappe dan Manuver Modric

Tak hanya itu, suasana semakin keruh setelah Kylian Mbappe diganjar kartu merah saat Madrid menang tipis 1-0 atas Alaves di La Liga. Pemain asal Prancis itu melakukan pelanggaran keras terhadap Antonio Blanco dengan tekel berbahaya yang mencoreng kemenangan tersebut.
Sementara itu, fokus Luka Modric juga dipertanyakan setelah muncul kabar bahwa gelandang senior Kroasia tersebut sedang bersiap menjadi pemilik saham minoritas di klub Championship Inggris, Swansea City.
Meski kesepakatan investasi ini disebut tak akan memengaruhi karier bermainnya, langkah tersebut tetap dinilai sebagai potensi gangguan jelang laga penting.
Real Madrid Krisis Pemain

Di sisi kebugaran pemain, Real Madrid kembali mendapat kabar buruk. Ferland Mendy dipastikan absen akibat cedera hamstring yang dideritanya sebelum leg pertama.
Mendy menambah panjang daftar pemain yang tak bisa diturunkan, termasuk Eduardo Camavinga yang terkena kartu merah dan Dani Ceballos yang masih belum pulih. Selain itu, kondisi Federico Valverde dan David Alaba juga masih diragukan.
Satu-satunya angin segar bagi Ancelotti adalah kembalinya Aurelien Tchouameni setelah menjalani sanksi larangan bermain.
Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

Real Madrid vs Arsenal
Santiago Bernabeu, Madrid
Kamis, 17 April 2025
02.00 WIB
Siaran langsung: beIN Sports 1
Live streaming: Vidio
Link streaming: Klik tautan ini
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Bagan Liga Champions
Jangan Lewatkan!
- Musim Ini Arsenal Dirugikan, UEFA Pertimbangkan Ubah Aturan Unggulan Liga Champions
- Waduh! Jude Bellingham dan Antonio Rudiger Malah Cekcok Jelang Duel Hidup Mati Lawan Arsenal
- Duel Pemain Kunci Aston Villa vs PSG: Siapa yang Akan Lebih Bersinar, Rashford atau Kvaratskhelia?
- Jadwal Siaran Langsung Liga Champions Hari Ini, 16 April 2025
- Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 16-17 April 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



