Semifinal Liga Champions: Pilih Liverpool atau Real Madrid, Chelsea?
Asad Arifin | 14 April 2021 08:23
Bola.net - Chelsea telah memastikan langkah ke semifinal Liga Champions musim 2020/2021. Gelandang The Blues, Mason Mount, tidak memilih lawan dan siap berjumpa siapa pun pada fase tersebut.
Chelsea melangkah ke semifinal usai menyingkirkan Porto pada babak perempat final. Walau kalah dengan skor 1-0 pada leg kedua, The Blues tetap lolos karena unggul agregat dengan skor 2-1 atas tim asal Porto.
Laga leg kedua sendiri digelar pada Rabu (14/4/2021) dini hari WIB. Pada duel di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Chelsea kalah dari gol tunggal Mehdi Taremi pada menit 90+3.
Liverpool atau Chelsea?
Pada babak semifinal, lawan yang akan dihadapi Chelsea adalah pemenang duel Liverpool vs Real Madrid. Kedua tim baru akan memainkan laga leg kedua pada Kamis (15/4/2021) dini hari WIB di Anfield.
"Kami akan melawan siapa pun di semifinal," ucap Mason Mount dikutip dari BBC Sport.
"Kami siap untuk pertarungan demi pertarungan. Kami akan duduk, melihat mereka bermain, dan melakukan analisis. Kami akan siap untuk melawan siapa pun," tegas gelandang 22 tahun.
Real Madrid berada di atas angin jelang duel leg kedua lawan Liverpool. Sebab, Real Madrid punya keunggulan agregat 3-1 yang didapat usai memenangkan laga leg pertama.
Sedang Bersemangat
Chelsea memang kalah dari Porto pada leg kedua. Chelsea juga tidak menunjukkan performa yang bagus. Namun, kata Mason Mount, sukses lolos ke semifinal membuat para pemain punya semangat lebih.
"Kami sedang bersemangat. Kami berada dalam posisi yang baik saat ini," ucap Mason Mount.
"Kami tahu kami bermain bagus tetapi kami memiliki laga besar lainnya di depan. Kami memiliki semifinal Piala FA dan kami sangat percaya diri untuk bisa menang. Kami perlu harus melakukan itu di Premier League," tegas Mount.
Sumber: BBC Sport
Baca Ini Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25
-
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19
LATEST UPDATE
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
-
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05
-
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00
-
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04




