Setelah 2 Tahun 10 Bulan, Akhirnya Juve Punya Pencetak Gol Selain Ronaldo di Fase Gugur
Richard Andreas | 18 Februari 2021 08:40
Bola.net - Juventus bertekuk lutut dengan skor 1-2 di markas Porto pada duel leg pertama 16 besar Liga Champions 2020/21, Kamis (18/2/2021) dini hari WIB. Andrea Pirlo punya PR besar untuk leg kedua nanti.
Betapa tidak, permainan Juve benar-benar jauh di bawah ekspektasi. Tidak ada serangan, tidak ada kreativitas. Juve pun lemah di belakang dan dengan mudahnya kebobolan di awal babak pertama dan babak kedua.
Juve punya Cristiano Ronaldo yang seharusnya bisa jadi penentu pertandingan, tapi Ronaldo pun kesulitan karena tidak mendapatkan peluang.
Bianconeri sempat ketinggalkan 2-0, beruntung bisa memangkas kedudukan jadi 2-1 lewat gol Federico Chiesa di menit ke-82.
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pentingnya gol Chiesa
Gol Chiesa di menit ke-82 itu sangat penting bagi Pirlo dn Juve. Setidaknya mereka sudah mencetak satu gol tandang yang bisa jadi modal untuk duel leg kedua nanti.
Nahasnya, Juve butuh waktu sampai 82 menit untuk menemukan gol mereka. Sepanjang 70 menit pertama Juve benar-benar kalah taktik dari Porto, padahal punya kualitas pemain lebih baik.
Pirlo menurunkan formasi 4-4-2 pada laga ini, tapi para penyerang tidak banyak mendapatkan suplai. Serangan-serangan Juve mudah terhenti di lini tengah.
Setidaknya gol Chiesa bisa jadi pembeda. Di leg kedua nanti Juve hanya perlu menang dengan skor 1-0 untuk lolos ke putaran berikutnya.
Pencetak gol selain Ronaldo
Lebih lanjut, gol Chiesa pun jadi satu-satunya hal positif dari pertandingan ini untuk Juventus. Setidaknya Juve sudah tidak terlalu bergantung dengan Ronaldo.
Pasalnya, dalam dua musim terakhir hanya Ronaldo yang bisa mencetak gol di fase gugur Liga Champions. Pemain Juve terakhir selain Ronaldo yang bisa bikin gol di fase gugur adalah Blaise Matuidi, pada laga kontra Real Madrid, April 2018 silam.
Artinya, sudah 2 tahun 10 bulan berlalu sejak saat itu, dan kini Chiesa mencetak gol untuk menghentikan catatan minor tersebut. Sayangnya gol Chiesa tidak cukup membawa Juve memenangi pertandingan.
Sumber: Opta
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04