Wah, Tidak Ada Nama De Bruyne dan Dua Bek dalam Skuad Man City untuk Liga Champions
Richard Andreas | 23 Februari 2023 02:30
Bola.net - Manchester City bakal menyambangi RB Leipzig dalam duel leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-2023, Kamis (23/2/2023). Kekuatan The Citizens mungkin sedikit berkurang untuk laga ini.
Man City dipandang sebagai salah satu favorit juara Liga Champions untuk edisi kali ini. Mereka punya skuad level top yang sudah lebih berpengalaman untuk memburu trofi paling bergengsi di level klub.
Laga kontra RB Leipzig juga seharusnya tidak begitu sulit bagi Man City. Juara Inggris itu unggul segalanya di setiap lini. Kualitas skuad dan mentalitas pemain pun jadi pembeda.
Biar begitu, Man City dipastikan tidak akan diperkuat tiga pemain penting di laga kali ini, yaitu Kevin De Bruyne, Aymeric Laporte, dan John Stones .
Keputusan tim
Tidak ada nama De Bruyne, Laporte, dan Stones dalam daftar 22 pemain Man City yang terbang ke Jerman untuk pertandingan kali ini. Di antara tiga pemain itu, absennya De Bruyne dan Laporte mungkin lebih mengejutkan.
Stones memang sudah lebih dahulu cedera dan sudah melewatkan beberapa pertandingan terakhir. Sayangnya kekuatan lini belakang Man City akan semakin kesulitan dengan absennya Laporte.
Kehilangan Kevin De Bruyne juga diprediksi bakal berdampak besar bagi performa tim. Gelandang Belgia ini ditarik keluar di akhir laga imbang Man City dengan Nottingham Forest (1-1) akhir pekan lalu.
Penjelasan Guardiola
Bermain di Liga Champions tanpa diperkuat pemain sepenting De Bruyne tentu bakal merugikan Man City. Bagaimanapun tidak ada laga mudah di Eropa.
Guardiola menjelaskan bahwa tidak ada masalah berarti untuk De Bruyne dan Laporte. Keduanya terpaksa absen karena tidak fit.
"Sayangnya, hal semacam ini biasa terjadi di tengah musim. De Bruyne merasa tidak fit setelah pertandingan lawan Forest akhir pekan lalu," jelas Guardiola.
"Kemarin, Aymeric juga merasa tidak fit. Hal semacam ini memang kadang bisa terjadi," tandasnya.
Klasemen Liga Inggris
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05 -
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04