10 Pemain Yang Meninggal di Lapangan Hijau
Editor Bolanet | 28 Juli 2013 16:27
Bola.net - Kabar duka yang berhembus dari markas klub Indonesia Super League, Pelita Bandung Raya sungguh mengejutkan sepakbola Indonesia. Adalah Abdoulaye Sekou Camara yang harus kehilangan nyawa di lapangan hijau akibat serangan jantung.
Seperti diketahui, pemain asal Mali ini ambruk saat menjalani sesi latihan malam tim, Sabtu (27/7) malam. Meski sempat mendapat pertolongan dini dari tim medis, namun nyawanya tak tertolong dan menghembuskan nafas terakhir sekitar pukul 23.48 WIB.
Kejadian jelas kembali menggemparkan publik sepakbola. Meskipun bukan kali pertama terjadi, namun kejadian tersebut tetap saja menjadi kabar yang mengejutkan.
Berikut beberapa pemain yang meninggal di lapangan hijau, beberapa di antaranya adalah pemain yang berkompetisi di Indonesia. (kpl/dzi)
Eri Irianto
Eri Irianto pemain kelahiran Sidoarjo, 12 Januari 1974 dia adalah seorang mantan pemain Persebaya Surabaya. Ia meninggal pada 3 April 2000 di RSUD Dr Soetomo, setelah terkena serangan jantung di lapangan saat pertandingan liga melawan PSIM Yogyakarta di Stadion Gelora 10 November.
Jumadi Abdi
Pemain PKT Bontang kelahiran 1983 ini meninggala dunia 15 Maret 2009 di di RS Pupuk Kaltim Kalimantan, sebelumnya ia mengalami perawatan secara intensif selama delapan hari setelah mengalami benturan yang sangat keras dengan Deny Tarkas pada laga melawan Persela Lamongan.
Marcio Dos Santos
Marcio Roberto dos Santos, paling dikenal sebagai Marcio Santos yang bermain sebagai bek untuk tim Internacional, Fiorentina, dan Ajax. Ia lahir di Sao Paulo. Striker Brasil ini juga meninggal karena serangan jantung satu jam setelah mencetak gol pada Oktober 2002.
Marc-Vivien Foe
Pemain Kamerun ini tiba-tiba pingsan saat melawan Kolombia di semifinal Piala Konfederasi, 26 Juni 2003. Hasil Otopsi menyebutkan, dia meninggal dunia karena masalah jantung (hypertrophic cardiomyopathy).
Hugo Cunha
ia adalah gelandang portugal di era 2000. Pria kelahiran 18 Februari 1977 pingsan dalam sebuah pertandingan persahabatan. Ia meninggal pada 25 Juni 2005 dalam usia 28 tahun.
Miklos Feher
Pemain Benfica ini pingsan saat bertanding melawan Vitoria, 25 Januari 2004 dan tengah malam ia dinyatakan meninggal dunia karena serangan jantung.
Antonio Puerta
Pemain kebangsaan Spanyol yang lahir pada 26 November 1984 ini juga meninggal dunia akibat serangan jantung. Dia bermain untuk klub Sevila dan terjatuh di lapangan kemudian meninggal tiga hari kemudian pada 28 agustus 2007.
Piermario Morosini
Piermario Morosini merupakan pemain Livorno yang dipinjam dari Udinese. Ia mengalami serangan jantung pada 14 April 2012.
Victor Brannstrom
Pemain asal Swedia, Victor Brannstrom, meninggal dunia tidak berapa lama setelah mencetak gol untuk klubnya, Pitea IF. Brannstrom terjatuh sekitar empat menit setelah mencetak gol ke gawang Umedalen di kompetisi Division 2 (level keempat dalam sistem kompetisi di Swedia), LF Arena, Pitea, Minggu 2 September 2012.
Sekou Camara
Pemain PBR ini ambruk saat mengikuti latihan malam tim PBR, Sabtu 27 Juli 2013. Ia meninggal setelah dibawa ke rumah sakit sekitar pukul 23.48 WIB.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Innalillahi, Bek Timnas Indonesia U-16, Alfin Lestaluhu Meninggal Dunia
Tim Nasional 1 November 2019, 00:11 -
Kabar Duka: Mantan Bek PSM Makassar, Alibaba Meninggal Dunia
Bolatainment 9 Juli 2019, 15:00 -
Minutes of Silence untuk Mengenang Mendiang Eri Irianto
Bola Indonesia 3 April 2019, 16:30 -
Persebaya Siapkan Penghormatan Khusus Untuk Eri Irianto
Bola Indonesia 5 April 2018, 20:36 -
Eri Irianto Jadi Teladan Bagi Pemain Persebaya
Bola Indonesia 3 April 2018, 19:41
LATEST UPDATE
-
Gak Jadi Main di Benua Lain! Laga Barcelona vs Villarreal di Miami Resmi Dibatalkan
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 06:47 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04