Aji Saka Diperbolehkan Pulang dari Rumah Sakit
Afdholud Dzikry | 13 Juli 2017 12:51
Bola.net - - Kondisi penjaga gawang Persegres Gresik United, Aji Saka terus membaik. Bahkan sudah diperbolehkan pulang dari rumah sakit karena tidak ada masalah serius di bagian kepalanya.
Aji harus dilarikan ke rumah sakit karena mengalami kejang-kejang saat menghadapi Arema FC, Rabu (12/7) malam. Diduga penjaga gawang asal Malang tersebut membentur pemain Arema hingga terlempar ke tiang gawang.
Aji sudah baikan, barusan boleh pulang. Kemarin sempat cedera kepala ringan, terus kejang, terus saya CT Scan hasilnya tidak ada apa-apa, tidak ada pendarahan otak, ungkap dokter tim Persegres, Hilman Mayantana, Kamis (13/7).
Dijelaskan Hilman, bagian kepala yang terbentur tiang adalah di temporal kanan. Dirinya sudah berkonsultasi dengan dokter bedah saraf. Dengan beberapa pertimbangan, akhirnya Aji diperbolehkan rawat jalan.
Jadi kita observasi satu hari di rumah sakit, tadi sudah dilihat dokter bedah saraf, gak ada kejang susulan, nyeri kepala berkurang, jadi boleh rawat jalan, imbuhnya.
Ia pun menyarankan agar mantan penjaga gawang Persis Solo tersebut beristirahat hingga kondisinya benar-benar pulih.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Repsol Resmi Balik ke MotoGP 2026 dengan Peran Baru, Tak Lagi Jadi Sponsor Tim Balap
Otomotif 23 Oktober 2025, 10:30 -
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04